Jakarta, tvOnenews.com - Ole Romeny resmi mengumumkan kepindahannya ke klub Inggris, Oxford United.
Kabar tersebut disampaikan sang pemain lewat unggahan di akun Instagram pribadi miliknya.
Striker keturunan Indonesia itu memposting dirinya tengah memamerkan jersey kuning milik Oxford United.
Kabar bergabungnya Ole Romeny ke Oxford United juga sudah dimuat di laman resmi klub.
Oxford United mengatakan mereka mengikat sang striker dengan kontrak jangka panjang.
Namun hingga saat ini belum diketahui pasti perihal durasi kontrak Ole Romeny bersama klub barunya tersebut.
"Oxford United dengan senang hati mengumumkan penandatanganan penyerang berperingkat tinggi, OIe Romeny, dengan kontrak jangka panjang," tulis Oxford United dalam laman resmi klub.
Kepala pelatih Oxford United, Gary Rowett menanggapi langsung kedatangan Ole Romeny di klubnya.
Sang pelatih mengatakan nama Ole Romeny memang sudah masuk dalam radar klub pada bursa transfer musim dingin kali ini.
“Meskipun saya baru saja tiba di Klub, saya telah banyak berdiskusi dengan tim rekrutmen tentang rencana kami untuk jendela Januari ini," ujar Gary Rowett.
“Di awal diskusi tersebut, nama Ole menarik perhatian saya dan, setelah menonton sejumlah klipnya, saya senang kami dapat bergerak cepat untuk membawanya ke Klub," lanjutnya.
Lebih lanjut, Gary Rowett meyakini Ole Romeny memiliki karakter bermain yang bisa memberikan dampak di lini serang tim.
Striker 24 tahun itu juga dinilai punya banyak pengalaman berharga dari kariernya di Liga Belanda bersama FC Utrecht.
“Dia adalah penyerang yang sangat kreatif, yang bisa membantu dalam mencetak gol dan membuat peluang. Dia datang dengan segudang pengalaman di level yang sangat bagus di Belanda dan akan sangat menarik untuk melihat apa yang bisa dia berikan," katanya lagi.
“Saya memiliki kesempatan yang sangat bagus selama beberapa minggu pertama saya untuk menilai skuad dalam latihan dan aksi kompetitif, dan tim rekrutmen bekerja keras untuk membuat beberapa tambahan bulan ini untuk membantu kami mencapai ambisi kami," tukasnya.
Setelah resmi bergabung ke Oxford United, Ole Romeny berarti akan menjadi rekan satu tim dari penggawa Timnas Indonesia lainnya yakni Marselino Ferdinan.
Publik Tanah Air pun berharap keduanya bisa mendapat menit bermain secara reguler di Oxford United. (aes)
Load more