Jakarta, tvOnenews.com - Wasit kontroversial yang dianggap merugikan Timnas Indonesia, Ahmed Al Kaf terlihat hadir dan menjadi saksi saat Bahrain berhasil meraih gelar juara Piala Teluk 2024.
Seperti yang diketahui, wasit Ahmed Al Kaf telah menyimpan kenangan pahit bagi pencinta sepak bola Tanah Air.
Wasit berkepala plontos itu sempat menjadi bulan-bulanan suporter Garuda akibat kontroversialnya saat memimpin laga Timnas Indonesia kontra Bahrain.
Saat itu, wasit asal Oman itu dianggap memberikan sejumlah kerugian besar saat skuad Garuda bertarung di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia Grup C.
Ahmed Al Kaf mengesahkan gol Bahrain di pengujung laga, tepatnya pada menit 90+9 sehingga membuat Timnas Indonesia harus meraih hasil imbang 2-2.
Load more