Jakarta, tvOnenews.com - Selebrasi yang dianggap berlebihan dan provokatif membuat Emiliano Martinez harus menerima konsekuensi setelah FIFA resmi menjatuhkan sanksi buat kiper Argentina itu.
Melansir dari Republic Word, disebutkan bahwa Emiliano Martinez mendapat larangan bertanding selama dua pertandingan kualifikasi Piala Dunia kepada kiper Argentina tersebut.
Keputusan tersebut membuat Martínez dipastikan absen dalam laga melawan Venezuela dan Bolivia pada bulan Oktober mendatang.
Sanksi ini tentu menjadi pukulan telak bagi Argentina yang tengah berjuang mempertahankan posisinya di puncak klasemen kualifikasi zona Amerika Selatan.
Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) telah mengonfirmasi bahwa FIFA telah menjatuhkan sanksi kepada kiper andalan mereka, Emiliano Martínez.
Keputusan ini diambil menyusul sejumlah tindakan indisipliner yang dilakukan Martínez dalam beberapa pertandingan terakhir, termasuk perayaan yang dianggap tidak sportif setelah kemenangan atas Chili dan Kolombia.
Selain insiden tersebut, Martinez juga pernah jadi sorotan ketika dia melakukan tindak kekerasan terhadap seorang juru kamera.
Perilaku kontroversial Martínez ini telah merusak citranya sebagai seorang atlet profesional. Meskipun AFA membela pemainnya, FIFA tetap teguh pada keputusannya.
Kehadiran Martínez di bawah mistar gawang selalu menjadi jaminan keamanan bagi lini belakang Albiceleste.
Absennya sang kiper andalan tentu akan menjadi tantangan tersendiri bagi tim asuhan Lionel Scaloni.
Timnas Argentina saat ini sedang berada dalam performa yang sangat baik di babak kualifikasi Piala Dunia Zona Amerika Selatan.
Dengan raihan 18 poin dari 8 pertandingan, Albiceleste kokoh di puncak klasemen.
Posisi yang nyaman di puncak klasemen memberikan keunggulan psikologis bagi tim asuhan Lionel Scaloni. (sub)
Load more