Surabaya, tvOnenews.com - Pelatih Australia U-19, Trevor Morgan secara blak-blakan mengaku beruntung memiliki waktu istirahat yang lebih lama sehingga bisa menonton langsung laga Thailand jelang semifinal Piala AFF U-19 2024.
Australia dan Thailand akan saling sikut dalam babak semifinal yang berlangsung di Stadion Gelora Bung Tomo, Surabaya pada Sabtu (27/7/2024) pukul 15.00 WIB.
Pasukan Young Socceroos berhasil lolos ke semifinal dengan status pemuncak klasemen grup B usai menyapu bersih tiga kemenangan.
Sedangkan Thailand berstatus sebagai tim runner-up terbaik dengan mengantongi 7 poin berkat dua kemenangan dan satu hasil imbang.
Jelang laga semifinal, Australia mendapatkan sebuah keuntungan berupa waktu pemulihan yang lebih lama bila dibandingkan dengan Thailand.
Pasalnya, pertandingan terakhir yang dilakoni mereka terjadi saat kontra Myanmar di Stadion Gelora 10 November, pada Rabu (25/7/2024).
Merasa timnya mendapatkan keuntungan membuat pelatih Australia U-19, Trevor Morgan tak menyia-nyiakan kesempatan tersebut.
Trevor Morgan kedapatan menonton langsung pertandingan terakhir Thailand saat berbagi angka dengan Malaysia dalam laga pamungkas grup C, di Stadion GBT Surabaya, Kamis (25/7/2024).
Bukan tanpa sebab, kehadiran pelatih Australia itu bertujuan untuk memata-matai langsung performa dari Thailand jelang semifinal Piala AFF U-19 2024.
"Kita beruntung kemarin bisa menonton pertandingan Malaysia vs Thailand, itu adalah pertandingan yang bagus," ujar Trevor dalam konferensi pers, Jumat (26/7/2024).
"Jadi saya sangat menantikan permainan kedua tim," katanya seraya menambahkan.
Laga semifinal antara Australia kontra Thailand diprediksi bakal berjalan sangat sengit mengingat kedua kesebelasan berstatus sebagai peraih gelar juara terbanyak.
Sejauh ini, kedua kesebelasan sama-sama telah mengoleksi lima gelar sepanjang keikutsertaan di Piala AFF U-19.
Kendati demikian, Trevor Morgan mengaku timnya tidak terlalu ambisius untuk menyabet kembali gelar juara.
Menurutnya, Piala AFF U-19 2024 menjadi wahana untuk persiapan dan pembelajaran demi menatap babak Kualifikasi Piala Asia U-20 2025.
Meski begitu, Trevor Morgan menegaskan bila anak asuhnya tetap akan melakukan yang terbaik untuk bisa lolos ke partai final dan menyabet gelar juara untuk keenam kalinya.
"Saya sudah menjawab pertanyaan ini dari konferensi pers pertama, untuk kami ini adalah ajang persiapan dan pembelajaran," jelas Trevor.
"Untungnya kami bisa bermain melawan empat lawan berbeda, itu bagus. Tentu saja semua pemain datang ke sini untuk memenangkan semua pertandingan dan kita mencoba hal itu memungkinkan bagi mereka, sekarang tinggal bagaimana mereka melakukannya," tutupnya.(igp/hfp)
Load more