Jakarta, tvOnenews.com - Media Vietnam mendadak sebut salah satu bintang dari tim Euro 2024 bisa bela Timnas Indonesia di pentas Piala AFF 2024.
Euro 2024 masih berlangsung dan akan segera berakhir pada Senin (15/7/2024) dini hari WIB nanti ketika Spanyol bersua Inggris di Olympiastadion, Berlin.
Spanyol melaju ke final setelah mengalahkan Prancis dengan skor 2-1 pada babak semifinal.
Sempat tertinggal akibat gol Randal Kolo Muani, Spanyol membalikkan keadaan berkat gol-gol dari Lamine Yamal dan Dani Olmo.
Sementara itu, Inggris juga menang skor identik, yaitu 2-1, ketika bersua Belanda di partai semifinal lainnya.
Sama seperti Spanyol, Inggris juga sempat tertinggal akibat gol Xavi Simons. Namun, mampu membalikkan skor berkat gol-gol Harry Kane dan Ollie Watkins.
Belanda merupakan negara yang berisikan banyak pemain keturunan Indonesia. Dalam skuad asuhan Ronald Koeman, ada dua pemain keturunan Indonesia yang ikut serta.
Mereka adalah Tijjani Reijnders dan Ian Maatsen. Namun, hanya salah satu di antara mereka yang masih mungkin membela Timnas Indonesia.
Dialah Maatsen, bek kiri yang bersinar bersama Borussia Dortmund pada musim lalu dan akan membela Aston Villa pada musim 2024/2025 ini setelah resmi dijual Chelsea.
Maatsen tadinya tidak masuk skuad De Oranje karena tak dipanggil oleh sang pelatih Ronald Koeman.
Namun, Koeman berubah pikiran seiring dengan cederanya gelandang Barcelona, Frenkie de Jong.
Maatsen pun dipanggil, namun sayangnya, dia tidak pernah mendapatkan kesempatan bermain barang semenit pun.
Ian Maatsen (Foto: KNVB)
Sebagai catatan, Maatsen tidak pernah bermain sekali pun untuk tim senior Belanda, dan hal ini memungkinkannya untuk membela Timnas Indonesia.
Ya, pemain berusia 22 tahun itu memang masih dimungkinkan pindah federasi menurut aturan FIFA, dan media Vietnam, Soha, menyebutnya bisa bermain untuk Piala AFF 2024.
“Bintang tim empat besar Euro 2024 masih bisa bermain untuk Indonesia di Piala AFF,” demikian judul yang diberikan oleh Soha dalam artikel yang rilis pada Kamis (11/7/2024).
Lebih lanjut, Soha mengulas kemungkinan Maatsen membela Timnas Indonesia di kualifikasi Piala Dunia 2026 dan malah Piala AFF 2024 ikut disebut.
“Menurut aturan FIFA, sang pemain yang baru gabung Aston Villa bisa sepenuhnya membela Timnas Indonesia untuk kualifikasi Piala Dunia 2026 dan juga Piala AFF 2024,” demikian tulisan media Vietnam tersebut.
Kendati begitu, perlu disadari bahwa kans untuk menaturalisasi Maatsen cukup jauh dari kenyataan.
Sebab, dengan pemanggilannya ke skuad Euro 2024, maka tinggal menunggu waktu saja untuk Maatsen membela Timnas Belanda di ajang resmi.
Belanda akan bermain menghadapi Bosnia dan Jerman pada ajang Nations League pada FIFA Matchday September 2024 mendatang.
Bukan tidak mungkin jika Maatsen dipercaya untuk mendapatkan kesempatan bermain dalam salah satu, atau mungkin dua, laga tersebut. (rda)
Load more