Melalui sebuah serangan balik, Otar Kakabadze bergerak menjadi pemicu. Sebuah umpan ke kotak penalti yang menyasar Khvicha Kvaratskhelia justru berbuah kesalahan oleh bek Spanyol Robin Le Normand, yang mencetak gol bunuh diri ke gawangnya sendiri.
Spanyol tak putus asa. Mereka langsung menciptakan serangkaian peluang yang memastikan barisan pertahanan Georgia dan kiper Mamardashvili tak bisa tenang.
Teror dari Spanyol akhirnya berbuah manis pada menit ke-39 setelah permainan Rodri yang mengoper bola ke sisi sayap kanan dan kiri berbuah tembakan ke kotak penalti.
Dia memberikan bola kepada Nico Williams ke sisi kiri, yang dikembalikan lagi kepada sang pemain Athletic Bilbao dan dieksekusi dengan baik oleh Rodri. Skor 1-1 menutup babak pertama.
Hanya enam menit setelah jeda turun minum, Spanyol berhasil membalikkan skor melalui Fabian Ruiz, yang menanduk umpan sempurna Lamine Yamal setelah eksekusi tendangan bebas wonderkid Barcelona itu ditepis oleh Mamardashvili.
Spanyol mencetak gol pada menit ke-74 namun dianulir karena offside. Hanya semenit kemudian, Nico Williams memastikan bahwa Spanyol meraih gol ketiganya.
Menerima bola dari Fabian Ruiz, Williams hanya tinggal berhadapan dengan Mamardashvili di sayap kiri. Dia mengirim umpan ke pojok gawang yang tak terjangkau kiper Valencia tersebut.
Load more