tvOnenews.com - Timnas Inggris telah resmi merilis skuad berisikan 33 nama pemain untuk Euro 2024, dan ada beberapa kejutan yang tercipta dari pengumuman pada Selasa (21/5/2024) malam WIB.
Pelatih Gareth Southgate telah memilih 33 nama, yang nantinya bakal dipangkas menjadi 26 pemain untuk Euro 2024 yang harus didaftarkan pada 6 Juni 2024 mendatang.
Inggris merupakan salah satu kandidat kuat dalam perburuan gelar juara Euro 2024, dan terhitung memiliki skuad yang mewah.
Dalam pengumumannya, Selasa (21/5/2024), Southgate memutuskan untuk memanggil empat orang penjaga gawang, dengan Jordan Pickford akan bersaing dengan Dean Henderson, Aaron Ramsdale, dan James Trafford.
Namun bukan itu kejutannya. Southgate memutuskan untuk tidak memanggil sejumlah pemain senior, termasuk Marcus Rashford, Jordan Henderson, dan Jadon Sancho.
Penyerang bintang Manchester United, Marcus Rashford, dirasa tidak cukup bagus untuk masuk dalam skuad Inggris, sebagaimana pernyataan Southgate.
"Saya hanya merasa bahwa ada para pemain lain di areanya yang melalui musim yang lebih baik. Itu saja," tandas Southgate, seperti dilansir The Guardian.
Jadon Sancho juga tidak masuk skuad meski melalui musim dengan baik hingga mengantarkan Borussia Dortmund ke final Liga Champions.
Kemudian, Southgate memutuskan untuk meninggalkan eks kapten Liverpool, Jordan Henderson, yang kini berkarier di Belanda bersama Ajax Amsterdam.
Sebagai gantinya, sang pelatih memutuskan untuk memanggil wonderkid Manchester United, Kobbie Mainoo, yang sukses menciptakan sensasi pada musim ini.
Confirming the #ThreeLions' pre-#EURO2024 training squad! ???????— England (@England) May 21, 2024
Inggris bakal tergabung dalam Grup C di Euro 2024 mendatang. Mereka akang menghadapi Serbia di laga pembuka, kemudian Denmark, dan ditutup menghadapi Slovenia pada fase grup.
Sebelum membuka petualangan di Euro 2024, The Three Lions akan menghadapi Bosnia & Herzegovina dan Islandia dalam dua laga uji coba. (rda)
Load more