News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

38 Gol, Mohamed Salah Pahat Tiga Rekor Sekaligus di Liga Champions

Liverpool berpesta gol saat melawan tuan rumah, Rangers, pada matchday 4 Liga Champions 2022-2023. Mohamed Salah jadi bintang dengan rekor hat-trick tercepat.
Kamis, 13 Oktober 2022 - 13:12 WIB
Mohamed Salah bukukan dua rekor sekaligus di Liga Champions.
Sumber :
  • @liverpoolfc

Glasgow, Skotlandia – Liverpool berpesta gol saat melawan tuan rumah, Rangers, pada matchday 4 Liga Champions 2022-2023. Mohamed Salah jadi bintang dengan rekor hat-trick tercepat.

Tertinggal lebih dulu oleh Rangers, Liverpool kemudian menang dengan skor 7-1 pada pertandingan keempat Liga Champions, Rabu malam waktu Eropa atau Kamis (13/10/2022). The Reds menanggapi satu gol tuan rumah dengan balasan tujuh kali.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dalam laga di Skotlandia, bintang Liverpool, Mohamed Salah, menciptakan rekor baru dalam sejarah Liga Champions. Turun sebagai pemain pengganti pada babak kedua, Mo Salah menjadi pencetak hat-trick tercepat di kompetisi tertinggi antarklub Eropa.

Pemain asal Mesir hanya membutuhkan waktu 6 menit dan 12 detik untuk mencetak gol pertama hingga gol ketiga. Yang lebih mengesankan, Salah membutuhkan hanya sembilan sentuhan untuk mencetak tiga gol.

Mantan pemain Chelsea, Fiorentina dan AS Roma memecahkan rekor Bafetimbi Gomis. Pada 2011, Gomis mencetak hat-trick dalam rentang 8 menit ketika Olympique Lyon membantai Dinamo Zagreb, juga dengan skor 7-1.

Pemakai nomor 11 Liverpool juga menjadi orang keenam yang membuat hat-trick di Liga Champions dari bangku cadangan. Masuk sebagai pemain pengganti, Salah menyamai Marcus Rashford, Kylian Mbappe, Walter Pandiani, Joseba Llorente, dan Uwe Seeler.

 

Tipikal Mo Salah

Selain menyusun hat-trick tercepat di Liga Champions, Mohamed Salah juga menata rekor lain. Ia membukukan gol terbanyak, 38, untuk satu klub Inggris di kompetisi paling elite sepakbola Eropa.

Rekor Mo Salah mengundang pujian dari sang pelatih, Juergen Klopp. Selain terkesan dengan penampilan Salah, secara keseluruhan Klopp puas dengan performa timnya.

"Spesial. Memang tipikal Mo. Sangat penting, secara keseluruhan, bagaimana anak-anak beradaptasi dengan posisi, susunan pemain, reaksi anak-anak di lapangan. Saya pikir semua bermain sangat baik. Saya tidak melihat satu penain yang tak bermain apik," puji Klopp.

Kemenangan 7-1 atas Rangers membuka peluang Liverpool untuk lolos ke babak selanjutnya. Dan yang lebih penting, kemenangan besar meningkatkan rasa percaya diri menjelang melawan Manchester City di laga Liga Inggris selanjutnya.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sebelum menang melawan Rangers di Champions League, kepercayaan diri para pemain Liverpool tengah rendah, setelah kalah dari Arsenal di Premier League.

"Ini mengubah suasana sepenuhnya dan itu bagus, tapi kita tahu siapa yang akan kami sambut pada Minggu nanti dan itu akan menjadi laga berbeda, kami tahu itu. Lebih baik menyiapkan diri menghadapi laga dengan perasaan sekarang daripada dengan hal lain," jelas Klopp seusai Liga Champions. (baf/raw)

Klasemen
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Persib Disambut di Asia, Frans Putros Tak Terbebani Ekspektasi Tinggi Suporter Indonesia

Persib Disambut di Asia, Frans Putros Tak Terbebani Ekspektasi Tinggi Suporter Indonesia

Persib Bandung sukses melaju ke babak 16 besar ACL-2. Hadir sebagai wakil Indonesia di pentas Asia, kini suporter klub lain jadi turut mengikuti langkah klub di level internasional.
Catat! Lokasi SIM Keliling di Kota Tangerang Pada Sabtu 3 Januari 2026

Catat! Lokasi SIM Keliling di Kota Tangerang Pada Sabtu 3 Januari 2026

Sat Lantas Polres Metro Tangerang Kota merilis jadwal pelayanan dan lokasi SIM Keliling pada Sabtu (3/1/2026).
Lokasi SIM Keliling di Kota Tangsel Pada Sabtu 3 Januari 2026

Lokasi SIM Keliling di Kota Tangsel Pada Sabtu 3 Januari 2026

Sat Lantas Polres Tangerang Selatan (Tangsel) merilis jadwal pelayanan dan lokasi SIM Keliling pada Sabtu (3/1/2026).
Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Manajemen Persik Kediri resmi mendapatkan izin untuk menggelar pertandingan kandang menghadapi Persib Bandung pada lanjutan BRI Super League di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jawa Timur.
Satu Keluarga Tewas di Jakarta Utara, Ada Saksi Kunci Ungkap Hal Mengerikan Ini

Satu Keluarga Tewas di Jakarta Utara, Ada Saksi Kunci Ungkap Hal Mengerikan Ini

Satu keluarga tewas mengenaskan di kontrakannya kawasan Jalan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Jumat (2/1/12025).
Jake Paul Resmi Kehilangan Peringkat Dunia usai Kalah dari Anthony Joshua

Jake Paul Resmi Kehilangan Peringkat Dunia usai Kalah dari Anthony Joshua

Jake Paul resmi kehilangan statusnya di peringkat dunia tinju setelah menelan kekalahan telak dari Anthony Joshua.
background

Pekan ke-16

Trending

Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Laga Panas Persik Kediri Vs Persib Bandung Digelar Tanpa Bobotoh

Manajemen Persik Kediri resmi mendapatkan izin untuk menggelar pertandingan kandang menghadapi Persib Bandung pada lanjutan BRI Super League di Stadion Brawijaya, Kota Kediri, Jawa Timur.
Satu Keluarga Tewas di Jakarta Utara, Ada Saksi Kunci Ungkap Hal Mengerikan Ini

Satu Keluarga Tewas di Jakarta Utara, Ada Saksi Kunci Ungkap Hal Mengerikan Ini

Satu keluarga tewas mengenaskan di kontrakannya kawasan Jalan Warakas, Tanjung Priok, Jakarta Utara pada Jumat (2/1/12025).
SBY Dituding sebagai Dalang Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Demokrat Patahkan dengan Fakta Mencengangkan

SBY Dituding sebagai Dalang Kasus Ijazah Palsu Jokowi, Demokrat Patahkan dengan Fakta Mencengangkan

Ihwal kasus ijazah palsu Jokowi, masih menjadi pembahasan publik. Apalagi, Roy Suryo menjadi tersangka dalam kasus tudingan ijazah palsu tersebut.
Pasal-pasal Kontroversial di KUHP Baru yang Mulai Berlaku, Hukuman Koruptor Dikurangi hingga Penghinaan Presiden dan Wapres

Pasal-pasal Kontroversial di KUHP Baru yang Mulai Berlaku, Hukuman Koruptor Dikurangi hingga Penghinaan Presiden dan Wapres

Ketua DPR RI Puan Maharani mengatakan KUHAP baru yang telah disahkan akan mulai berlaku pada 2 Januari 2026 mendatang
BSU Januari 2026 Belum Cair, Ini Status Resmi Pemerintah dan Penjelasan Lengkapnya

BSU Januari 2026 Belum Cair, Ini Status Resmi Pemerintah dan Penjelasan Lengkapnya

BSU Januari 2026 belum diumumkan pemerintah. Simak status resmi Kemnaker, peluang pencairan, syarat penerima, dan cara cek bantuan subsidi upah.
Teka-teki Kematian Satu Keluarga di Tanjung Priok, Polisi Temukan Benda Mencurigakan di TKP

Teka-teki Kematian Satu Keluarga di Tanjung Priok, Polisi Temukan Benda Mencurigakan di TKP

Pihak kepolisian dari Polres Metro Jakarta Utara melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) terkait penemuan tiga jenazah di sebuah kontrakan di kawasan Warakas, Tanjung Priok, pada Jumat (2/1). 
Ramalan Zodiak Besok, 3 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Zodiak Besok, 3 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan zodiak besok, 3 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Lengkap dengan prediksi asmara, karier, dan keuangan.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT