"Fasilitas seperti rumput cukup bagus. Saya puas karena hampir sama dengan rumput di Inggris sehingga kami mencatatkan hasil bagus di sini," tutur Justin dalam rilis tertulis yang diterima.
Selain itu, Justin Oke Oboavwoduo menyoroti penonton yang hadir pada pertandingan Inggris U-17 menghadapi Kaledonia U-17.
Timnas Inggris U-17 Vs Kaledonia Baru U-17. Foto: LOC WCU17/BRY.
Menurut pemain jebolan Man City Youth ini, penonton bisa menghadirkan atmosfer luar biasa pada laga kali ini.
"Ini stadion yang menyenangkan. Ada banyak penonton yang hadir dan kami senang mendapatkan dukungan. Kami akan memainkan tiga pertandingan di stadion ini. Jadi kami butuh support dari masyarakat," ujarnya.
Sementara itu, pelatih Timnas Kaledonia Baru U-17, Leonardo Lopez terlebih dahulu mengungkapkan kekagumannya terhadap Stadion JIS.
Loper memuji fasilitas yang didapatkan oleh timnya selama berlatih di Indonesia.
Menurutnya tidak ada masalah dengan lapangan, bahkan berharap jika ada lapangan seperti JIS di Kaledonia Baru untuk timnya bisa bertanding setiap pekan. Dan akan sangat baik untuk melatih fisik para pemain.
Load more