"Secara resmi saya ingin menyampaikan selamat datang dan selamat berjuang kepada Rian. Untuk bersama-sama dengan keluarga Partai Golkar. nanti, utnuk bersama-sama dengan keluarga besar Partai Golkar nantinya mewarnai politik Indoensia," tuturnya.
Rian mengungkapkan alasan memilih Partai Golkar sebagai rumah barunya di dunia politik. Ia mengaku lebih tertarik bergabung dengan Golkar karena adalah partai yang besar dan alasan itu membuatnya memutuskan bergabung dengan Golkar usai mundur dari PSI.
"Ini partai yang menurut saya partai yang besar dan berpengalaman dan kemampuan teknokratiknya kita tidak bisa ragukan lagi ada delapan Menteri Koordinator Perekonomian itu alumni Golkar semua," ujar Rian.
Rian mengatakan Partai Golkar juga berisi tokoh-tokoh hebat. Rian menyebut Golkar merupakan partai kedua sekaligus partai terakhirnya.
"Melihat Golkar, aktivis politik ada, teknokrat ada, akademisi ada, pengusaha ada. Makanya menurut saya ini mini Indonesia dan ini adalah partai kedua dan terakhir untuk saya," terang Rian. (saa/ebs)
Load more