Jakarta – Bharada E yang merupakan asisten pribadi atau ajudan Kadiv Propam Polri Irjen Ferdy Sambo terlibat dalam tragedi baku tembak dengan Brigadir J pada Jumat (8/7/2022). Dalam kejadian itu, Brigadir J berujung tewas.
Kepala Polres Jakarta Selatan Kombes Budhi Herdi Susianto membeberkan alasan Bharada E saat itu tidak turut mengawal Kadiv Propam Irjen Ferdy Sambo karena ditugaskan untuk mengawal putra dari Ferdy Sambo.
Disebutkan bahwa Brigadir J adalah sopir pribadi untuk Putri Chandrawathi, istri Kadiv Propam. Sedangkan Bharada E adalah ajudan Irjen Ferdy Sambo.
“Jadi, Bharada E itu adalah ajudan dari Kadiv Propam. Namun pada saat itu, yang bersangkutan mendapat tugas untuk membantu mengamankan atau mengawal putra beliau ke luar kota,” ungkap Budhi di Markas Polres Jakarta Selatan pada Selasa (12/7/2022) dikutip dari VIVA.
Lalu, Budhi menyampaikan bahwa setiap yang bertugas dari luar kota diwajibkan untuk melakukan tes PCR dan isolasi mandiri.
“Yang bersangkutan juga melakukan isolasi terlebih dahulu sambil menunggu hasil tes PCR yang dia lakukan bersama keluarga yang lain,” sambungnya.
Load more