News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Kasus Superflu Meningkat, DPR Minta Sosialisasi Digencarkan

Meningkatnya kasus influenza A (H3N2) atau superflu di sejumlah negara, termasuk Indonesia, mendorong perlunya kewaspadaan di lingkungan pendidikan.
Minggu, 11 Januari 2026 - 13:59 WIB
Cara Cepat Obati Flu Anak di Rumah, Terlebih Indonesia Lagi Merebak Super Flu
Sumber :
  • dok. ilustrasi unair

Jakarta, tvOnenews.com - Meningkatnya kasus influenza A (H3N2) atau superflu di sejumlah negara, termasuk Indonesia, mendorong perlunya kewaspadaan di lingkungan pendidikan.

Sekolah-sekolah diminta kembali menerapkan protokol kesehatan secara disiplin untuk mencegah potensi penularan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Anggota Komisi X DPR RI, Habib Syarief menilai sekolah merupakan ruang publik dengan intensitas interaksi tinggi sehingga berisiko menjadi lokasi penyebaran penyakit menular.

Karena itu, langkah antisipasi dinilai harus segera dilakukan.

“Peningkatan kasus superflu tidak boleh dianggap sepele. Sekolah menjadi tempat berkumpulnya banyak orang, sehingga berpotensi menjadi sarana penularan jika tidak diantisipasi dengan baik,” ujar Habib dalam keterangannya, Minggu (11/1/2025).

Habib menegaskan, anak-anak termasuk kelompok yang rentan terhadap penyakit menular.

Aktivitas belajar mengajar yang padat di sekolah, menurutnya, memerlukan perlindungan ekstra agar hak siswa untuk belajar dalam kondisi aman dan sehat tetap terjaga.

Ia mendorong penerapan kembali protokol kesehatan dasar, seperti kebiasaan mencuci tangan dan penggunaan masker di lingkungan sekolah. 

Habib menilai, fasilitas cuci tangan yang telah tersedia di banyak sekolah harus dimanfaatkan secara maksimal.

“Masih banyak sekolah yang memiliki fasilitas cuci tangan di pintu masuk maupun ruang kelas. Ini harus digunakan secara serius, bukan sekadar formalitas,” katanya.

Habib juga meminta sekolah membiasakan siswa mencuci tangan minimal 20 detik menggunakan sabun sebelum kegiatan belajar dimulai.

Pengawasan dari guru dan pihak sekolah dinilai penting agar kebiasaan hidup bersih dan sehat dapat diterapkan secara konsisten.

Selain itu, penggunaan masker disebut efektif untuk menekan risiko penularan virus.

Menurut Habib, masker dapat membantu mencegah penyebaran virus yang memicu demam, nyeri sendi, serta gejala superflu lainnya.

Ia turut menekankan peran orang tua dalam upaya pencegahan. Habib mengingatkan agar siswa yang sedang sakit tidak dipaksakan untuk berangkat ke sekolah demi mencegah penularan ke siswa lain.

“Kesadaran orang tua sangat dibutuhkan. Jika anak sakit, sebaiknya beristirahat di rumah agar tidak menularkan ke siswa lain,” tegasnya.

Lebih lanjut, Habib menilai sosialisasi mengenai superflu perlu digencarkan kepada siswa, tenaga pendidik, dan orang tua. 

Edukasi yang tepat dinilai dapat meningkatkan kewaspadaan tanpa menimbulkan kepanikan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Sebagai langkah jangka menengah, Habib juga mendorong Kementerian Kesehatan untuk mempertimbangkan program vaksinasi influenza di sekolah-sekolah. 

Ia berharap ada sinergi lintas kementerian agar program vaksinasi influenza bagi siswa dapat segera direalisasikan. (rpi/muu)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT