News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Kemenkes Tegaskan Situasi Influenza di Indonesia Masih Terkendali, Tidak Lebih Parah dari Flu Musiman

Kemenkes RI menegaskan situasi influenza A(H3N2) subclade K di Indonesia masih terkendali dan tidak lebih parah dari flu musiman.
Minggu, 4 Januari 2026 - 10:05 WIB
ilustrasi influenza
Sumber :
  • pexels.com/Andrea Piacquadio

Jakarta, tvOnenews.com - Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI) menegaskan bahwa situasi influenza di Indonesia hingga akhir Desember 2025 masih berada dalam kondisi terkendali. Pemerintah memastikan tidak ada peningkatan tingkat keparahan, termasuk dari influenza A(H3N2) subclade K yang saat ini menjadi perhatian global.

Direktur Penyakit Menular Kemenkes RI, dr. Prima Yosephine, menyampaikan bahwa berdasarkan hasil pemantauan nasional dan global, subclade K tidak menunjukkan karakteristik yang lebih berbahaya dibandingkan clade atau subclade influenza lainnya. Tingkat keparahan penyakit, pola penyebaran, hingga manifestasi klinisnya masih sejalan dengan influenza musiman.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Penilaian Organisasi Kesehatan Dunia (WHO) dan data epidemiologi yang tersedia menunjukkan bahwa influenza A(H3N2) subclade K tidak menyebabkan peningkatan keparahan. Gejalanya masih serupa dengan flu pada umumnya,” ujar dr. Prima, dikutip dari laman resmi Kemenkes.

Secara global, peningkatan kasus influenza A(H3) mulai terpantau di Amerika Serikat sejak minggu ke-40 tahun 2025, bertepatan dengan masuknya musim dingin. Subclade K sendiri pertama kali diidentifikasi oleh Centers for Disease Control and Prevention (CDC) Amerika Serikat pada Agustus 2025. Hingga kini, varian tersebut telah dilaporkan beredar di lebih dari 80 negara.

Di kawasan Asia, subclade K terdeteksi sejak Juli 2025 di sejumlah negara, antara lain Tiongkok, Korea Selatan, Jepang, Singapura, dan Thailand. Meski influenza A(H3) menjadi varian dominan di kawasan tersebut, tren kasus justru menunjukkan penurunan dalam dua bulan terakhir. Kondisi ini menjadi salah satu indikator bahwa penyebaran virus masih dapat dikendalikan melalui sistem kesehatan yang ada.

Situasi serupa juga terjadi di Indonesia. Hasil surveilans nasional menunjukkan bahwa influenza A(H3) menjadi varian yang paling banyak ditemukan. Namun, tren kasus influenza nasional tercatat menurun dalam dua bulan terakhir. Temuan ini memperkuat kesimpulan bahwa tidak terjadi lonjakan signifikan kasus influenza di Tanah Air.

Berdasarkan pemeriksaan whole genome sequencing (WGS) yang diselesaikan pada 25 Desember 2025, subclade K telah terdeteksi di Indonesia sejak Agustus 2025. Deteksi dilakukan melalui sistem surveilans sentinel ILI-SARI yang tersebar di berbagai fasilitas pelayanan kesehatan di sejumlah daerah.

“Hingga akhir Desember 2025, tercatat 62 kasus influenza A(H3N2) subclade K yang tersebar di delapan provinsi. Kasus terbanyak ditemukan di Jawa Timur, Kalimantan Selatan, dan Jawa Barat,” jelas dr. Prima.

Ia menambahkan, mayoritas kasus terjadi pada perempuan dan kelompok usia anak. Meski demikian, sebagian besar pasien mengalami gejala ringan hingga sedang dan dapat pulih dengan perawatan standar influenza tanpa komplikasi berat.

Secara keseluruhan, dari 843 spesimen positif influenza yang diperiksa sepanjang periode surveilans, sebanyak 348 sampel telah menjalani pemeriksaan WGS. Hasilnya menunjukkan bahwa seluruh varian yang terdeteksi merupakan varian yang telah dikenal dan saat ini beredar secara global dalam sistem surveilans WHO.

Kemenkes RI memastikan akan terus memperkuat sistem surveilans, pelaporan, serta kesiapsiagaan di seluruh wilayah Indonesia. Langkah ini dilakukan untuk mengantisipasi perubahan dinamika virus influenza, termasuk potensi mutasi atau peningkatan kasus di masa mendatang.

Selain upaya pemerintah, Kemenkes juga mengimbau masyarakat untuk tetap waspada tanpa perlu panik. Penerapan perilaku hidup bersih dan sehat (PHBS) dinilai menjadi langkah utama dalam mencegah penularan influenza. Masyarakat juga dianjurkan menjaga daya tahan tubuh melalui pola makan bergizi, istirahat cukup, dan aktivitas fisik teratur.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Vaksinasi influenza tahunan juga direkomendasikan, terutama bagi kelompok rentan seperti lansia, ibu hamil, anak-anak, serta penderita penyakit penyerta. Kemenkes menegaskan bahwa vaksin influenza tetap efektif dalam mencegah sakit berat, rawat inap, hingga kematian akibat komplikasi influenza.

Selain itu, masyarakat diminta untuk tetap berada di rumah saat mengalami gejala flu, menggunakan masker, menerapkan etika batuk dan bersin, serta segera mengakses fasilitas pelayanan kesehatan apabila gejala memburuk atau tidak membaik setelah lebih dari tiga hari. Dengan langkah pencegahan yang konsisten, pemerintah optimistis situasi influenza di Indonesia akan tetap terkendali. (nsp)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT