Amankan Jalur VVIP, Anggota TNI Kaget Temukan Mayat Pria di Sisi Tol Jagorawi
- Istimewa
Jakarta, tvOnenews.com - Seorang pria ditemukan tewas di sisi Jalan Tol Jagorawi KM 30+800 arah Bogor pada Senin (10/11) sore.
Penemuan mayat tersebut pertama kali diketahui oleh anggota TNI yang tengah melakukan pengamanan jalur VVIP di lokasi kejadian.
“Jenazah berjenis kelamin laki-laki ditemukan pada pukul 17.00 WIB di sisi jalan tol arah Bogor,” ujar Alvin Andituahta Singarimbun, Senior Manager Representative Office 1 Jasamarga Metropolitan Tollroad Regional Division Plaza Tol Cibubur, dalam keterangannya, Senin (11/11).
Mengetahui laporan tersebut, petugas dari Jasa Marga segera menuju lokasi bersama Patroli Jalan Raya, ambulans, serta layanan Mobile Customer Service (MCS) untuk melakukan penanganan awal.
“Penanganan dilakukan sejak pukul 17.30 WIB. Jenazah kemudian dievakuasi ke RS Polri Kramatjati,” jelas Alvin.
Ia menambahkan, setelah proses evakuasi selesai, Jasa Marga menyerahkan penanganan lebih lanjut kepada pihak kepolisian untuk penyelidikan penyebab kematian korban.
Jasa Marga juga mengimbau masyarakat agar selalu memperbarui informasi lalu lintas melalui kanal resmi perusahaan. (rpi/muu)
Load more