News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Antisipasi Banjir Rob, Operasi Modifikasi Cuaca hingga Restorasi Mangrove di Pesisir Jakarta Dilakukan

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan sejumlah langkah dalam mengantisipasi adanya banjir rob yang berpotensi terjadi saat musim hujan pada bulan November 2025 sampai dengan bulan Februari 2026.
Kamis, 6 November 2025 - 12:44 WIB
Antisipasi Banjir Rob, Operasi Modifikasi Cuaca hingga Restorasi Mangrove di Pesisir Jakarta Dilakukan
Sumber :
  • Julio Trisaputra-tvOne

Jakarta, tvOnenews.com - Pemerintah Provinsi DKI Jakarta melakukan sejumlah langkah dalam mengantisipasi adanya banjir rob yang berpotensi terjadi saat musim hujan pada bulan November 2025 sampai dengan bulan Februari 2026.

“Pemprov DKI Jakarta telah menyiapkan strategi komprehensif untuk mengantisipasi banjir rob dengan fokus pada pencegahan, mitigasi, dan respons cepat,” kata Staf Khusus Gubernur DKI Jakarta Bidang Komunikasi Sosial Chico Hakim di Jakarta, Kamis (6/11/2025).

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Chico mengungkapkan bahwa salah satu langkah antisipasi, yakni Pemprov DKI Jakarta melakukan operasi modifikasi cuaca untuk mengurangi potensi hujan ekstrem yang memperparah rob.

“Pemprov DKI menggelar operasi cloud seeding pada 5 sampai 10 November 2025 bekerja sama dengan BMKG dan TNI AU. Hal ini bertujuan menurunkan intensitas hujan di wilayah utara Jakarta,” ungkap Chico.

tvonenews

Selain itu, Chico menyebutkan bahwa pihaknya juga melakukan pendekatan nature-based solution berupa restorasi mangrove di pesisir hingga pembangunan waduk.

“Secara bertahap Pemprov DKI menerapkan solusi berbasis alam seperti pembangunan waduk, situ, dan embung untuk menahan air serta restorasi mangrove di pesisir untuk mengurangi dampak pasang air laut maksimum. Diprediksi mencapai 0,69 meter pada 6-9 November 2025,” terang Chico.

Chico menegaskan bahwa BPBD DKI Jakarta telah mengaktifkan protokol standar penanganan bencana rob termasuk kesiapan pengungsian sementara jika genangan air melebihi 50 cm atau mengancam keselamatan.

“257 Lokasi pengungsian tersebar di Jakarta Utara dan Timur dengan kapasitas 39.599 orang termasuk gedung serbaguna, masjid, dan sekolah. Prioritas untuk warga rentan di 11 kelurahan rawan. Jika diperlukan, pengungsian akan dimulai 24 jam sebelum puncak rob 6 November 2025 dengan transportasi gratis via bus TransJakarta,” tukas Chico.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Selain itu, Pemprov DKI Jakarta juga menyiapkan 200 unit toilet portable siaga di titik pengungsian dan posko BPBD dilengkapi sanitasi darurat.

Ini bagian dari paket logistik bencana yang mencakup makanan siap saji dan obat-obatan. (ars/nsi)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT