Disambut Raja dan Ratu Belanda, Presiden Prabowo Tegaskan Eratnya Persahabatan Indonesia-Belanda
- istimewa
Jakarta, tvOnenews.com - Presiden Prabowo Subianto mendapat kehormatan istimewa saat diterima secara resmi oleh Raja Belanda Willem-Alexander dan Ratu Máxima di Istana Huis ten Bosch, Jumat (26/9/2025).
Kehadiran kedua pemimpin monarki dalam penyambutan ini disebut sebagai bentuk penghormatan tinggi Kerajaan Belanda kepada Kepala Negara Indonesia.
Setibanya di istana, Presiden Prabowo menaiki tangga utama menuju pintu masuk sebelum mengisi buku tamu kenegaraan. Tindakan simbolis ini menandai momen bersejarah kunjungan Presiden Indonesia ke kediaman resmi Raja dan Ratu Belanda.
Presiden kemudian diarahkan ke DNA Room, ruang kehormatan yang menjadi lokasi penyambutan resmi. Di ruangan inilah, Raja Willem-Alexander dan Ratu Máxima menyambut Prabowo dengan hangat, menegaskan eratnya persahabatan Indonesia–Belanda yang terus terjalin dari waktu ke waktu.
Acara dilanjutkan dengan sesi foto resmi bersama, diikuti pertemuan bilateral dalam suasana akrab. Berbagai isu strategis menjadi topik pembahasan, mulai dari penguatan kerja sama ekonomi hingga hubungan pertahanan.
Kedekatan personal juga terlihat karena baik Presiden Prabowo maupun Raja Willem-Alexander memiliki latar belakang militer.
Pertemuan di Istana Huis ten Bosch ini mempertegas komitmen kedua negara untuk memperluas peluang kerja sama di masa depan, sekaligus menjadi simbol keberlanjutan persahabatan panjang Indonesia dan Belanda. (agr/aag)
Load more