News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Peringati Hari Anak Nasional, Pemerintah Dorong Generasi Papua Jadi Pemimpin Masa Depan

Pj Gubernur Papua peringati Hari Anak Nasional dengan beri bantuan sekolah. Dukung anak Papua jadi generasi sehat, cerdas, dan berakhlak mulia.
Kamis, 24 Juli 2025 - 18:06 WIB
Peringati Hari Anak Nasional, Pemerintah Dorong Generasi Papua Jadi Pemimpin Masa Depan
Sumber :
  • Istimewa

Jakarta, tvOnenews.com - Hari Anak Nasional bukan sekadar seremoni tahunan, melainkan momentum penting untuk menegaskan kembali komitmen terhadap masa depan generasi penerus. Di Papua, peringatan ini menjadi ruang nyata untuk menguatkan tekad mencetak anak-anak yang sehat, cerdas, dan berakhlak mulia—terutama mereka yang selama ini hidup dalam keterbatasan akses dan fasilitas.

Salah satu masalah utama yang dihadapi dunia pendidikan di wilayah timur Indonesia adalah kesenjangan kualitas dan keterjangkauan. Kondisi geografis yang menantang serta keterbatasan ekonomi keluarga sering kali menjadi penghalang bagi anak-anak Papua dalam mengecap pendidikan yang layak.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Lebih jauh, tantangan tidak hanya berhenti pada fasilitas belajar, tetapi juga menyangkut pemenuhan kebutuhan dasar anak. Kesehatan, gizi, dan motivasi psikologis menjadi unsur penting yang sering terlewatkan. Padahal, membangun sumber daya manusia yang unggul harus dimulai dari pondasi yang kuat sejak dini.

Di tengah tantangan tersebut, peran kolaboratif antara pemerintah dan berbagai pemangku kepentingan menjadi sangat krusial. Mengandalkan anggaran pemerintah semata tentu tidak cukup, diperlukan sinergi melalui berbagai bentuk dukungan sosial seperti Corporate Social Responsibility (CSR).

Momen peringatan Hari Anak Nasional tahun ini dijadikan ajang kolaboratif yang penuh makna oleh Penjabat Gubernur Papua, Agus Fatoni. Dalam acara yang digelar di SD Inpres Bhayangkara dan SD Inpres Angkasapura, Jayapura, Fatoni hadir langsung memberikan semangat dan bantuan bagi anak-anak sekolah.

“Kegiatan hari ini adalah bentuk nyata komitmen kita semua untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia, khususnya anak didik di Papua. Kita ingin mencetak anak-anak yang cerdas, sehat, berkualitas, dan berakhlak mulia,” ujarnya di hadapan para siswa, Rabu (23/07/2025).

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Dukungan diberikan tidak hanya dalam bentuk barang seperti vitamin, susu, snack sehat, dan obat tambah darah, tapi juga melalui pelayanan kesehatan gratis untuk bayi, balita, hingga remaja. Program ini terwujud lewat kerja sama Pemerintah Provinsi Papua dengan Bank Papua, Pemerintah Kota Jayapura, jajaran Organisasi Perangkat Daerah (OPD), PKK, serta berbagai stakeholder lainnya.

Dalam sambutannya, Fatoni juga menekankan bahwa Hari Anak Nasional merupakan momentum untuk menyadarkan semua pihak tentang pentingnya memuliakan anak-anak sebagai calon pemimpin bangsa.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Resmi! Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Kapan Lawan Vietnam?

Resmi! Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026, Kapan Lawan Vietnam?

Jadwal Timnas Indonesia di Piala AFF 2026 resmi dirilis. Skuad Garuda membuka laga di SUGBK, hadapi Kamboja hingga big match melawan Vietnam.
Tak Mau Jumpa Timnas Indonesia, Pelatih Thailand Akui Lega Masuk Grup B Piala AFF 2026

Tak Mau Jumpa Timnas Indonesia, Pelatih Thailand Akui Lega Masuk Grup B Piala AFF 2026

Pelatih Thailand Anthony Hudson mengaku lebih nyaman berada di Grup B Piala AFF 2026 dan lega terhindar dari Timnas Indonesia meski tetap waspada lawan.
Kevin Diks Buka-bukaan soal Gagal ke Piala Dunia 2026, Tegaskan Tak Menyesal Bela Timnas Indonesia

Kevin Diks Buka-bukaan soal Gagal ke Piala Dunia 2026, Tegaskan Tak Menyesal Bela Timnas Indonesia

Kevin Diks buka suara soal kegagalan Timnas Indonesia lolos Piala Dunia 2026, akui sakitnya mimpi pupus namun siap bangkit di Piala Asia 2027.
Kejutan! Singkirkan Uzbekistan Lewat Drama Adu Penalti, China Tantang Vietnam di Semifinal Piala Asia U-23

Kejutan! Singkirkan Uzbekistan Lewat Drama Adu Penalti, China Tantang Vietnam di Semifinal Piala Asia U-23

China U-23 lolos ke semifinal Piala AFF U-23 2026 usai menyingkirkan Uzbekistan lewat drama adu penalti di Jeddah dan akan menantang Vietnam di semifinal
Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Michael Carrick menjalani debut manis sebagai pelatih interim Manchester United (MU). Setan Merah sukses menundukkan rival sekota Manchester City dengan skor 2-0 pada matchday ke-22 Liga Inggris 2025/26 yang digelar di Stadion Old Trafford, Sabtu (17/1/2026).
Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Jose Mourinho tak menutup peluang kembali ke Real Madrid usai pemecatan Xabi Alonso. Florentino Perez disebut menjadikannya kandidat utama pelatih baru.

Trending

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Mourinho Buka Peluang Pulang ke Real Madrid, Florentino Perez Disebut Siap Panggil The Special One ke Bernabeu

Jose Mourinho tak menutup peluang kembali ke Real Madrid usai pemecatan Xabi Alonso. Florentino Perez disebut menjadikannya kandidat utama pelatih baru.
Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Debut Manis Michael Carrick! Manchester United Bungkam Manchester City 2-0

Michael Carrick menjalani debut manis sebagai pelatih interim Manchester United (MU). Setan Merah sukses menundukkan rival sekota Manchester City dengan skor 2-0 pada matchday ke-22 Liga Inggris 2025/26 yang digelar di Stadion Old Trafford, Sabtu (17/1/2026).
Penyebab Meninggalnya Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur di Lintasan Ski, Cucu Konglomerat Henry Pribadi Alami Ini

Penyebab Meninggalnya Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur di Lintasan Ski, Cucu Konglomerat Henry Pribadi Alami Ini

Kepolisian Jepang ungkap dugaan penyebab Rylan Henry Pribadi (17) cucu dari konglomerat tanah air Henry Pribadi meninggal dunia. Ternyata Rylan terlilit tali...
Kronologi Kecelakaan Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur dari Ketinggian, Ditemukan Tergeletak di Lintasan Ski

Kronologi Kecelakaan Rylan Henry Pribadi Saat Meluncur dari Ketinggian, Ditemukan Tergeletak di Lintasan Ski

Kepolisian Jepang ungkap kronologi meninggalnya Rylan Henry Pribadi, cucu dari pendiri Napan Group, Henry Pribadi. Ternyata Rylan alami kecelakaan saat ski..
Profil Henry Pribadi, Keluarga Konglomerat Napan Group Berduka Usai Cucu Kesayangannya Meninggal Dunia

Profil Henry Pribadi, Keluarga Konglomerat Napan Group Berduka Usai Cucu Kesayangannya Meninggal Dunia

Keluarga konglomerat Henry Pribadi tengah berduka. Sang cucu Rylan Henry Pribadi meninggal dunia dalam kecelakaan ski di Jepang. Ini profil Henry Pribadi..
Twitter X Down Massal Jumat Malam, Ribuan Keluhan Pengguna Trending di Media Sosial

Twitter X Down Massal Jumat Malam, Ribuan Keluhan Pengguna Trending di Media Sosial

Twitter X down Jumat malam bikin ribuan pengguna mengeluh tak bisa login. Keluhan soal X error dan Twitter down langsung trending di media sosial.
6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 18 Januari 2026: Peluang Keberuntungan dan Angka Hoki Aries hingga Virgo

6 Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 18 Januari 2026: Peluang Keberuntungan dan Angka Hoki Aries hingga Virgo

​​​​​​​Simak ramalan keuangan zodiak 18 Januari 2026 untuk aries, taurus, gemini, cancer, leo, virgo lengkap peluang rezeki dan angka hoki paling update!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT