News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Prabowo Bicara soal Tagar "Indonesia Gelap": Kalau Saya Bangun Pagi Indonesia Cerah

Presiden RI Prabowo Subianto bicara soal tagar "Indonesia Gelap" yang digaungkan oleh sejumlah demonstran sebagai bentuk kritik terhadap pemerintahannya.
Selasa, 8 April 2025 - 15:03 WIB
Presiden RI Prabowo Subianto di acara Sarasehan Ekonomi, Selasa (8/4/2025)
Sumber :
  • Taufik-tvOne

Jakarta, tvOnenews.com – Presiden RI Prabowo Subianto bicara soal tagar "Indonesia Gelap" yang digaungkan oleh sejumlah demonstran sebagai bentuk kritik terhadap pemerintahannya.

Dalam pidatonya di hadapan pelaku ekonomi di Sarasehan Ekonomi di Assembly Hall, Lantai 9, Menara Mandiri, Sudirman, Jakarta Selatan, Selasa (8/4/2025), Prabowo justru menilai masa depan Indonesia sangat cerah.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

“Saya juga heran ada orang yang mengatakan Indonesia gelap. Kalau dia memang merasa gelap ya itu hak dia, tapi kalau saya bangun pagi Indonesia cerah,” tegasnya.

Tagar "Indonesia Gelap" belakangan ini digunakan untuk mengkritisi isu-isu seperti dwifungsi ABRI, kemunduran demokrasi dan lambatnya respons pemerintah dalam menangani ekonomi. 

tvonenews

Namun, Prabowo membantah pandangan itu dengan menunjukkan indikator-indikator positif khususnya di sektor pertanian.

“Kalau saya ketemu petani, petani gembira, peningkatan hasil mereka naik secara drastis, produksi naik secara drastis. Kita potong semua regulasi yang enggak benar, kita sederhanakan,” beber Prabowo.

Dia menegaskan bahwa pemerintah terus bergerak melakukan reformasi struktural demi mendorong kemajuan ekonomi nasional.

Sementara kritik terhadap pemerintah, menurutnya, adalah bagian dari demokrasi—namun tidak boleh melupakan fakta-fakta di lapangan yang menunjukkan kemajuan.

Sebelumnya, Prabowo Subianto, menyampaikan pidato penuh semangat saat menghadiri Panen Raya Padi di Desa Randegan Wetan, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat, Senin (7/4/2025).

Dalam sambutannya, Prabowo menekankan pentingnya ketahanan pangan sebagai fondasi utama berdirinya sebuah negara sembari mengapresiasi kerja keras para petani yang ia sebut sebagai “tulang punggung bangsa”.

“Saudara-saudara sekalian terutama para petani, saya ingin menyampaikan kepada saudara-saudara sekalian adalah tulang punggung. Banyak pihak, terutama elite-elite di Jakarta itu, elite-elite kita mungkin tidak merasakan betapa pentingnya para petani. Tugasnya petani adalah produsen pangan. Tanpa pangan tidak ada negara,” tegas dia.

Prabowo juga menyampaikan optimismenya terhadap capaian pertanian nasional yang kini mulai menunjukkan hasil signifikan.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Salah satunya melalui ekspor telur yang surplus dan penurunan harga pangan.

Alhamdulillah sekarang kita lihat hasilnya. Dengan hati yang bersih, dengan rasa tanggung jawab penuh, keinginan kita untuk melayani rakyat, membela rakyat, terutama yang paling lemah, paling miskin,” ungkap Prabowo.

Halaman Selanjutnya :
Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal Siaran Langsung India Open 2026: Mulai Besok, Indonesia Hanya Kirim Skuad Mini

Jadwal siaran langsung India Open 2026, di mana Indonesia hanya akan mengirimkan skuad mini di ajang BWF Super 750 ini.
Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 Pekan Ini: Seri Medan Dimulai, Ada Big Match Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni

Jadwal Proliga 2026 pekan ini, menandai dimulainya seri Medan yang juga diramaikan dengan big match antara Jakarta Bhayangkara Presisi vs LavAni.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya akan Analisa Video Stand Up Pandji Pragiwaksono

Polda Metro Jaya mulai menindaklanjuti laporan terhadap komika Pandji Pragiwaksono terkait materi stand up comedy bertajuk Mens Rea. Dalam proses penyelidikan -

Trending

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Update Ranking BWF Usai Malaysia Open 2026: Fajar/Fikri Tembus Peringkat 4 Dunia!

Berikut update ranking BWF usai gelaran Malaysia Open 2026.
Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Gunung Semeru Kembali Membara, Awan Panas Meluncur 5 Kilometer

Aktivitas vulkanik Gunung Semeru yang terletak di perbatasan Lumajang dan Malang, Jawa Timur, kembali menunjukkan peningkatan signifikan. 
DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

DPRD Jabar Ungkap Rahasia Kunci Persib Bandung Puncaki Klasemen Liga 1

Persib Bandung resmi mengukuhkan posisi sebagai penguasa klasemen sementara paruh musim kompetisi kasta tertinggi sepak bola Indonesia. 
Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan Keuangan Zodiak Besok, 12 Januari 2026: Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces

Ramalan keuangan zodiak 12 Januari 2026 untuk Libra, Scorpio, Sagitarius, Capricorn, Aquarius, dan Pisces. Cek peluang rezeki dan tips finansial hari ini.
Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 Putri: Diwarnai Cedera, Jakarta Electric PLN Bantai Livin Mandiri Tanpa Ampun!

Hasil Proliga 2026 putri, di mana Jakarta Electric PLN berhasil meraih kemenangan perdana lewat skor telak atas Jakarta Livin Mandiri.
Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Usai Gasak Jay Idzes, Juventus Terima Kabar Bahagia Jelang Jumpa Kiper Timnas Indonesia Emil Audero

Juventus menerima kabar bahagia menjelang duel kontra Cremonese yang diperkuat oleh kiper Timnas Indonesia, Emil Audero. Pemain yang absen mungkin akan segera kembali.
Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan Zodiak Minggu Ini, 12–18 Januari 2026: Prediksi Cinta, Karier, dan Keuangan

Ramalan zodiak minggu ini 12–18 Januari 2026 untuk Aries hingga Pisces. Simak prediksi lengkap soal cinta, karier, keuangan, dan kesehatan kamu di bawah ini!
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT