Jakarta, tvOnenews.com – Pemerintah Indonesia terus melakukan upaya penyelamatan terhadap Warga Negara Indonesia (WNI) yang menjadi korban sindikat online scam di Myawaddy, Myanmar.
Pada Selasa (18/3/2025) Tim Pelindungan WNI Kementerian Luar Negeri bersama KBRI Bangkok dan KBRI Yangon kembali berhasil mengeluarkan 169 WNI dari wilayah konflik tersebut.
“Dengan keberhasilan evakuasi ini, selama dua hari total 569 WNI telah berhasil dikeluarkan dari Myawaddy,” ujar Direktur Pelindungan WNI Judha Nugraha dalam keterangan tertulis, Rabu (19/3/2025).
169 WNI yang berhasil dievakuasi terdiri dari 149 laki-laki dan 20 perempuan. Seluruhnya dilaporkan dalam kondisi sehat meskipun satu perempuan tengah mengandung.
Para korban mayoritas berasal dari Sumatera Utara, Jawa Barat, Jakarta, Kepulauan Riau dan Sulawesi Utara.
Sama seperti gelombang evakuasi sebelumnya, para WNI akan dibawa melalui jalur darat selama 10 jam dari Mae Sot menuju Bandara Don Mueang, Bangkok.
Load more