Jakarta, tvOnenews.com - Seorang remaja di Lumajang, Jawa Timur diamankan polisi setelah terlibat balap liar dan malah mengejek petugas ketika sedang berpatroli.
Aksi balap liar tersebut terjadi di Jalur Lintas Seltan, pasirian, Lumajang, Jawa Timur.
Nampak para remaja ngebut dan kabur ketika melihat mobil polisi sedang berpatroli dan mengejar mereka.
Namun, seorang remaja terlihat mengebut dan sengaja mengangkat pantatnya saat berada di depan mobil polisi sambil mengendarai motornya.
Polisi yang tengah berpatroli itu pun lalu mengejar remaja tersebut dan menghentikannya.
Ia kemudian ditangkap dan diamankan di dalam mobil polisi untuk dibawa ke Mapolres Lumajang.
"Kamu sengaja, kan itu bisa jalan itu, kamu ngece-ngece (mengejek) itu gimana?" kata polisi yang menangkap remaja tersebut.
Load more