Jakarta, tvOnenews.com - Presiden RI Prabowo Subianto menghadiri resepsi bergengsi "At Home Reception" di Istana Rashtrapati Bhavan, New Delhi, India, pada Minggu (26/1/2025).
Kehadirannya seolah menghidupkan kembali momen bersejarah Presiden pertama RI, Soekarno, yang juga pernah menjadi tamu kehormatan di acara serupa.
Acara yang menjadi tradisi khas India ini digelar untuk menghormati tamu kehormatan utama atau Chief Guest pada perayaan Hari Republik India.
Dalam catatan sejarah, Presiden Soekarno adalah Chief Guest pertama yang menghadiri Hari Republik India pada 1950, menandai awal hubungan diplomatik yang kuat antara kedua negara.
Tradisi "At Home Reception" pun lahir sebagai penghormatan kepada Presiden Soekarno yang kala itu menginap di Rashtrapati Bhavan.
Kini, kehadiran Presiden Prabowo di acara tersebut menjadi simbol kesinambungan hubungan historis yang erat.
Load more