Jakarta, tvOnenews.com - Kepala Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Kabasarnas), Marsdya TNI Kusworo berkomitmen mendukung misi asta cita Presiden dan Wakil Presiden RI, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Hal itu diungkapkan dirinya saat menggelar coffee morning di Kantor Pusat Basarnas, Jumat (29/11).
“Basarnas sebagai instansi pemerintah yang bertanggung jawab di bidang pencarian dan pertolongan tentunya berkomitmen untuk mewujudkan visi dan misi Presiden sesuai tugas dan fungsinya,” sambungnya.
Kemudian, Kusworo menuturkan dengan mewujudkan misi Prabowo-Gibaran, maka Basarnas akan berkomitmen memberikan pelayanan SAR yang optimal kepada masyarakat.
“Basarnas selalu siap memberikan pelayanan SAR yang optimal kepada masyarakat yang mengalami kegawatdaruratan, kecelakaan bencana maupun kondisi membahayakan jiwa manusia,” tegas Kusworo.
Untuk diketahui, Presiden dan Wakil Presiden RI, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mengatakan, Indonesia merdeka untuk jadi negara yang kuat dan terhormat serta disegani, karena rakyatnya hidup sejahtera, dan berkontribusi positif pada kehidupan bangsa-bangsa'.
Visi pemerintahan menuju Indonesia Emas 2045 dapat disimpulkan dalam 8 misi yang disebut Asta Cita.
Asta Cita tersebut diantaranya berisikan tentang pengokohan ideologi, demokrasi, pemantapan sistem pertahanan negara, dan mendorong kemandirian bangsa lewat swasembada pangan, serta ekonomi kreatif.
Selain itu, dalam asta cita, Prabowo-Gibran akan memperkuat pembangunan SDM, melanjutkan hilirisasi dan industrialisasi, meningkatkan lapangan kerja, soal reformasi politik, hukum, dan birokrasi. (ars/dpi)
Load more