Jayapura, tvOnenews.com - Paslon Wali Kota Jayapura, Jhony Banua Rouw-H Muhammad Darwis Massi (JBR-Hadir) melakukan kampanye di Jayapura, Papua.
Kampanye itu juga dihadiri oleh Ketua Umum DPP Partai Solidaritas Indonesia (PSI), Kaesang Pangarep.
Kaesang meminta semua warga Jayapura untuk mencoblos nomor dua, baik untuk Pilkada Gubernur Papua dan Wali Kota Jayapura.
"Sudah tahu kan pilih nomor berapa? Dua. Untuk gubernur, nomor berapa? Dua. Untuk Wali Kota Jayapura, nomor berapa? Dua," kata Kaesang dalam keterangannya, Sabtu (23/11/2024).
Sementara itu, Jhony Banua Rouw menjanjikan dirinya akan membawa perubahan di Kota Jayapura.
"Kita mau membuat perubahan di Kota Jayapura. Kalau ada program-program sebelumnya yang baik, akan kita teruskan," ujarnya.
Sementara itu, calon Gubernur Papua nomor urut 2 Mathius D. Fakhiri juga memberikan dukungannya kepada pasangan JBR-Hadir.
"Angkat tangan, dua. Ingat dua ya. Kurang lima hari lagi ke 27 November. Jangan ada dusta di antara kita. Yang mencintai perubahan harus pilih nomor 2," tegasnya.
Dia juga menekankan agar para hadirin untuk memilih pasangan dengan nomor urut 2, baik Gubernur Papua maupun Wali Kota Jayapura.
"Pilih Wali Kota nomor dua, Gubernur nomor dua. Bungkus!" tutur Mathius D. Fakhiri.(lkf)
Load more