Dalam konsep tersebut, terdapat kolaborasi antar lima unsur subjek yaitu akademisi, pebisnis, komunitas, pemerintah dan media.
Tim Ahli Bidang Sosial dan Politik Gerbangtara, Christian Frisky menyambut antusias kolaborasi strategis ini.
Ia mengatakan, pihaknya hadir untuk memobilisasi dan mengorkestrasi potensi talenta muda di kawasan IKN.
“Dengan adanya dukungan Bank Kaltimtara, semakin menambah semangat pergerakan gerbangtara untuk menggandeng pihak-pihak terkait dalam mewujudkan IKN sebagai kota masa depan,” tegasnya.
Sementara itu, Direktur Bisnis dan Syariah PT BPD Kaltim Kaltara, Muhammad Edwin menjelaskan besarnya potensi sinergi dengan Gerbangtara, KSP maupun lembaga pemerintah lainnya dalam membangun IKN.
Ia menambahkan, pihaknya berkomitmen meningkatkan kapasitas SDM agar dapat berperan aktif dalam memberikan pembiayaan proyek-proyek strategis di IKN.
“Kami siap berkolaborasi dalam berbagai program dan kegiatan untuk mempercepat pembangunan IKN demi masa depan yang lebih baik,” ungkap Edwin. (raa)
Load more