Jakarta, tvOnenews.com - Konflik antara Nikita Mirzani dan Vadel Badjideh terus memanas. Pada Kamis malam (20/9/2024), ketika anak Nikita, LM, dibawa ke rumah sakit untuk visum dan menjalani pemeriksaan di kantor polisi, Vadel justru mendatangi kediaman pengacara kondang, Razman Arif Nasution.
"Semalam saya kedatangan keluarga besar Bapak Badjideh. Ada ayahnya, Pak Umar Badjideh, ibunya Ibu Titin, kakaknya Martin Badjideh, Bintang Badjideh, dan tentunya Vadel Al-Fajar Badjideh," ungkap Razman saat ditemui di Polres Metro Jakarta Selatan, Jumat (20/9/2024).
Kedatangan mereka bertujuan untuk meminta pendampingan hukum dari Razman.
Secara resmi, Razman pun ditunjuk sebagai kuasa hukum Vadel Badjideh dalam menghadapi laporan yang dilayangkan Nikita Mirzani.
Setelah mendengar penjelasan dari pihak Vadel dan keluarganya, Razman langsung menyetujui untuk memberikan bantuan hukum.
"Tidak ada pilihan lain, selama saya bisa membantu, saya akan bantu. Jadi malam itu kami langsung buat kesepakatan dengan beberapa catatan," jelasnya.
Hari ini, Vadel yang didampingi sang ayah, siap memberikan klarifikasi terkait laporan yang dilayangkan oleh Nikita.
Razman menekankan agar kasus ini tetap fokus pada pokok masalah tanpa serangan pribadi.
"Klien saya, saudara Vadel, insya Allah siap. Kami sudah melihat ancaman hukuman yang ada, tapi nanti kita lihat faktanya, benar atau tidak," tegas Razman.
Terkait tuduhan bahwa Vadel kabur ketika Nikita membawa anaknya dari apartemen, Razman menegaskan bahwa semua akan dijelaskan langsung oleh Vadel.
"Nanti kita buktikan," tutupnya. (aag)
Load more