Jakarta, tvOnenews.com - Girlband asal Korea Selatan, aespa, kembali menggelar konser di Jakarta.
Promotor iMe Indonesia dan Top Gallant Show Entertainment berhasil menyajikan konser aespa yang bertajuk "2024 aespa Live Tour, Synk: Paralle Line in Jakarta" di Beach City International Stadium, Jakarta, Sabtu (25/8/2024).
Ini menjadi konser solo kedua dari girlband besutan SM Entertainment ini.
Karina, Giselle, Winter dan Ningning memberikan sajian yang luar biasa dengan membuka penampilan "Drama", "Black Mamba", dan "Salt and Sweet".
Setelah itu, keempatnya membawa lagu "Supernova" dan "Mine". Tibalah saatnya para member memperkalkan diri masing-masing.
Winter pun menyapa para penggemarnya yang memenuhi venue.
"Kami bahagia sekali karena ini konser kedua kami setelah tampil di Jakarta tahun lalu, kami masih ingat besarnya energi yang kalian berikan pada kami sehingga kami tak sabar kembali lagi kesini," kata Winter di tengah konser.
Konser pun dilanjutkan dengan lagu-lagu mereka seperti "Thirsty", "Prologue", dan "Long Chat".
Bagian yang paling ditunggu-tunnggu pun tiba dimana setiap member membawakan lagu solo yang mereka ciptakan sendiri.
Giselle lebih dahulu membawakan lagu "Dopamine" diikuti oleh Karina yang berhasil menyulap panggung menjadi miliknya dengan lagu "Up".
Setelah itu, Ningning membawakan lagu "Bored" dan Winter pun mengajak MY-Ina, sebutan penggemar aespa Indonesia, untuk berjoged engan lagu "Spark".
Keempatnya pun kembali tampil bersama dengan membawa lagu "Spicy", "Licorice", "Hold On Tight", membawakan lagu "Regret of the Times", Live My Life", dan "We Go".
Pengampilan mengejutkan pun hadir di konser ini dengan datangnya Naevis yang menampilan satu lagu misterius.
Setelah itu, konser ditutup dengan lagu "Trick or Trick", "Set the Tone", "Next Level", dan "Armageddon".
Keempatnya pun keluar untuk menutup konser dengan encore yakni lagu "Bahama" dan "Melody". Sayangnya, mereka tak membawakan lagu "aenergy" yang membuat My-Ina demo dengan meneriakkan judul lagu.
Keempat member aespa sempat tidak paham dengan teriakan tersebut sampai akhirnya Ningning berhasil menebaknya.
Keempatnya pun menutup konser dengan menyanyikan potongan lagu "aenergy" dan berfoto bersama. (hfp)
Load more