Tak hanya itu, Jokowi juga mengatakan Golkar sebagai partai yang sangat plural. Sebab, para ketua umumnya berasal dari seluruh penjuru di Indonesia.
"Partai Golkar ini Indonesia banget. Dan jangan lupa malam ini saya pake kuning. Pluralisme Partai Golkar juga sangat terjaga, sangat harmonis, itu yang saya rasa membuat Partai Golkar lebih teduh dari yang lain," bebernya.
"Kita bisa lihat sejarah Ketum Golkar dari mana saja. Ada yang dari Jawa Agung Laksono, Setya Novanto, Airlangga Hartarto. Ada juga yang dari Sumatra, Aburizal Bakrie dari Lampung, Akbar Tanjung dari Tapanuli Tengah,” ucap Jokowi.
“Ada juga yang dari Sulawesi, bapak Jusuf Kalla dari Makassar dan Ketum sekarang dari tanah Papua. Artinya Partai Golkar ini Indonesia banget," pungkas dia. (saa/nsi)
Load more