Jakarta, tvOnenews.com - Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo angkat bicara terkait bunuh diri yang dilakukan Brigadir Ridhal Ali Tomi pada Jumat (27/4/2024) lalu.
Listyo mengatakan, bahwa saat ini Polisi masih mendalami motif bunuh diri yang dilakukan korban disebuah rumah mewah di kawasan Mampang, Jakarta Selatan.
"Yang paling utama adalah peristiwanya yang terjadi, motifnya yang sedang di dalami," katanya di Senayan, Rabu (1/5/2024).
Dirinya tidak membeberkan lebih jauh terkait tewasnya anggota Satlantas Polresta Manado itu.
Dia menyerahkan sepenuhnya kepada Polres Jakarta Selatan dan Polda Metro Jaya.
"Saya kira nanti, karena itu sangat teknis biar yang menjelaskan nanti level Polres atau Polda," ucap Listyo.
Diberitakan sebelumnya, kasus bunuh diri yang dilakukan Brigadir Ridhal masih menjadi misteri. Dia tewas dengan luka tembak pada bagian kepala.
Dari hasil penyelidikan sementara yang dilakukan oleh Polisi pasca kejadian, diduga Ridhal tega menghabisi nyawanya sendiri lantaran memiliki masalah pribadi.
Namun, Polisi tak menuturkan lebih jauh soal masalah pribadi yang dialami oleh anggota Satlantas Polresta Manado itu.
"Motif bundir itu masalah pribadi, itu masih kita dalami kepada Istri, Kerabat, Keluarga," kata Kapolres Metro Jakarta Selatan Kombes Pol Ade Rahmat Idnal, Sabtu (27/4/2024). (aha/muu)
Load more