Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek) Nadiem Makarim buka suara terkait kasus dugaan Tindak Pidana Perdagangan Orang (TPPO) berkedok ferienjob (magang) di Jerman.
Nadiem menegaskan program fereinjob dari Jerman bukan menjadi bagian dari program Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM).
“Tentunya Ibu Kiki akan menjelaskan apa kriteria MBKM, apa saja dan kenapa program ferienjob bukan bagian dari MBKM dan tidak memenuhi kriteria,” ujar Nadiem dalam Rapat Kerja Komisi X DPR di Gedung DPR RI, Jakarta Pusat, Rabu (3/4/2024).
Sementara itu, Direktur Jenderal Pendidikan Vokasi Kiki Yuliati menjelaskan masih banyak yang tidak tahu bahwa ferienjob bukan bagian dari program MBKM.
“Kami menyebutnya misinformasi kepada masyarakat, kepada mahasiswa karena ferienjob bukan bagian dari MBKM,” kata Kiki dalam rapat.
“Ferienjob disebut sebagai magang padahal Ferienjob ya Ferienjob, terjemahannya tidak bisa disebut sebagai magang,” tambah dia.
Kiki menambahkan masih banyak juga orang yang menganggap bahwa ferienjob afalah pekerjaan yang termasuk pengembangan nalar.
“Padahal umumnya adalah pekerjaan fisik,” imbuhnya.
Lebih lanjut, Kiki menegaskan bahwa saat ini tidak ada lagi mahasiswa yang melaksanakan ferienjob di Jerman. (saa/muu)
Load more