Jakarta, tvOnenews.com - Menteri Perdagangan (Mendag) Zulkifli Hasan mengatakan ekonomi digital akan menjadi sumber utama dalam pembangunan Indonesia di masa kini dan mendatang.
Zulkifli menyebut, transaksi niaga elektronik berhasil mendorong pengembangan dan pertumbuhan ekonomi nasional.
"Salah satu sumber utama pembangunan ekonomi Indonesia sekarang dan di masa mendatang akan berasal dari ekonomi digital. Pelaku usaha harus mampu mengikuti perkembangan teknologi. Ini penting sekali," ujar Zulkifli melalui keterangan di Jakarta, Jumat.
Proyeksi ini harus menjadi perhatian khusus para pelaku usaha, agar memanfaatkan kemajuan teknologi untuk mengembangkan dan memajukan bisnis dan usahanya.
Menurut Zulkifli, dalam lima tahun terakhir ekonomi digital menunjukkan potensi yang besar bagi perekonomian nasional.
Tahun ini, perkiraan nilai transaksi bruto ekonomi Indonesia mencapai 82 miliar dolar Amerika Serikat (AS) atau sekitar Rp1.292 triliun. Angka tersebut diperkirakan meningkat menjadi 110 miliar dolar AS pada 2025.
Selain itu, nilai ekonomi layanan pembayaran digital pada 2023 mencapai 313 miliar dolar AS atau tumbuh 10 persen dibanding 2022. Angka ini diproyeksikan terus tumbuh sebesar 15 persen hingga mencapai angka 417 miliar dolar AS pada 2025.
Load more