"Semua event basket itu harus minta rekomendasi Perbasi. Apabila ada event tidak minta rekomendasi Perbasi akan dihentikan oleh Perbasi," pungkasnya.
Sebab, ia katakan, event basket semua di bawah naungan Perbasi. Namun, event yang ia sidak tidak direkomendasikan oleh Perbasi Jatim.
"Jadi saya hentikan event ini, minta maaf ya," ujarnya.
Ia menambahkan, bagaimana wasitnya bisa bertugas, kemudian di dalam kepanitian event tersebut ada orang FIBA. Di mana orang FIBA tau aturan persis soal peraturan Perbasi.
Lanjutnya mengatakan dirinya minta maaf kepada pihak peserta.
"Mama Evi minta maaf kepada kalian semua, mama Evi tetap punya hati. Dan punya hak preogratif yang saya tidak saya gunakan karena kasih sayang pada kalian (peserta), even tetap berjalan," ucapnya.
"Biarkan tanggung jawab itu, antara Mama Evi dan panitia, oke, silahkan berjalan dan silahkan bertanding," sambungnya.
Load more