Penulis buku Rembulan Tenggelam di Wajahmu itu mengaku sedih mengetahui kejadian tersebut.
Bahkan Tere Liye mengatakan telah melihat pengakuan yang diberikan oleh Ustaz Syafiq Basalamah di Instagramnya.
Tere Liye merasa miris mengatahui kejadian tersebut menimpa sesama umat muslim.
“Ayolah, ini tuh saudara sesama muslim kita sendiri bukan? Jika kita berbeda dalam beberapa hal, beda pendapat, beda cara, kita itu masih jelas 100% sama di 3 hal utama: Allah SWT, Rasul Muhammad SAW, dan Al Qur'an. Masa' dikit2 keberatan, dikit2 minta batalkan,” lanjutnya.
Ia juga mengaku keberatan dengan surat yang dikeuarkan oleh GP Ansor kepada Syafiq Basalamah.
Menurutnya tindakan tersebut secara tidak langsung telah mencoreng nama PBNU.
“Dan (GP Ansor) yang keberatan, malah dalam posisi 'mengadu-domba' loh. (GP Ansor)-lah yang justeru membuat rumit situasinya. Malah memancing ujaran kebencian satu sama lain. Padahal kita itu teh satu agama bukan? Kiblatnya masih sama bukan?” kata Tere Liye.
Load more