"Track record (rekam jejak) Mas Gibran selama jadi wali kota Surakarta, ekonomi Solo luar biasa. Sekarang 6,25 persen, lebih tinggi dibandingkan pertumbuhan ekonomi nasional yang 5,3 persen. Pertumbuhan ekonomi Provinsi Jawa Tengah yang cuma 5,3 persen, DKI cuma 5,2 persen," tegas Ryano.
Oleh karena itu, pengalaman Gibran yang mampu membangun perekonomian Kota Solo akan lebih baik jika diimplementasikan di tingkat nasional, yang mana itu bisa dilakukan jika Prabowo-Gibran memenangi Pilpres 2024.
Diketahui, KPU RI menetapkan jadwal pelaksanaan debat kedua cawapres Pemilu 2024 pada tanggal 22 Desember 2023, dengan tema ekonomi kerakyatan, ekonomi digital, keuangan, investasi, pajak, perdagangan, pengelolaan APBN dan APBD, infrastruktur, dan perkotaan.
KPU RI telah menerima pendaftaran tiga bakal pasangan capres-cawapres, yakni Anies Baswedan-Muhaimin Iskandar, Ganjar Pranowo-Mahfud MD, dan Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka.
Masa kampanye pemilu ditetapkan mulai tanggal 28 November 2023 hingga 10 Februari 2024, sementara pemungutan suara dijadwalkan pada tanggal 14 Februari 2024.(ant/lkf)
Load more