News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali

Erupsi Semeru, Dongeng Rakyat Seputar Gunung Tertinggi di Jawa

Siapa yang tidak mengenal Puncak Tertingi Mahameru yang sudah lama menjadi primadona para pendaki? Belum afdol jika pendaki belum menapakkan kaki di Semeru.
Minggu, 5 Desember 2021 - 09:20 WIB
Dokumentasi - Gunung Semeru
Sumber :
  • tim tvOne

Jakarta - Erupsi Semeru, cerita rakyat dan misteri Gunung Semeru, siapa yang tidak mengenal Sang Puncak Tertingi Mahameru yang sudah lama menjadi primadona para pendaki? Belum afdol rasanya jika belum bisa menapakkan kaki pada puncak tertinggi Pulau Jawa.

Selain terkenal karena keindahannya, Gunung Semeru juga menyimpan banyak cerita dan kearifan rakyatnya. Sebagaimana Gunung Tangkuban Perahu yang terkenal dengan kisah Sangkuriang dan Dayang Sumbi.

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Gunung Semeru juga memiliki legenda dan cerita rakyat yang tak kalah mengagumkan. Begini Cerita Rakyat dan Misteri Gunung Semeru:

Gunung Semeru Dalam Tantu Pagelaran

Legenda Gunung Semeru melekat dalam kepercayaan masyarakat Jawa kuno. Kepercayaan ini juga tertuang dalam Tantu Pagelaran dari abad ke-15.

Dalam cerita tersebut, dahulu Pulau Jawa adalah daratan yang mengambang, senantiasa berguncang dan terombang ambing dalam ombak lautan. Para Dewa kemudian memutuskan untuk memakun Pulau Jawa agar tidak mengambang.

Para Dewa akhirnya memindahkan Gunung Meru dari India ke atas Pulau Jawa. Ialah Dewa Wisnu yang menjelma menjadi seekor kura-kura raksasa yang menggendong gunung tersebut.

Kemudian, Dewa Brahma menjelma menjadi ular panjang yang membelitkan tubuhnya pada badan kura-kura. Dan gunung yang ia bawa untuk memastikan gunung tersebut terangkat dengan aman.

Awalnya Para Dewa meletakan gunung tersebut pada bagian paling barat dari Pulau Jawa. Namun karena terlalu berat, Pulau Jawa menjadi jompang dan bagian timur terangkat keatas.

Tak habis akal, Para Dewa selanjutnya berusaha memindahkan gunung tersebut ke bagian timur dari Pulau Jawa. Sayangnya beberapa bagian jatuh dan berceceran, sehingga lahirlah barisan pegunungan yang membentang dari bagian barat hingga bagian timur.

Nyatanya, keadaan masih sama setelah gunung berpindah ke bagian timur.

Sehingga akhirnya, para Dewa sepakat untuk memotong sebagian gunung dan menempatkannya tepat pada bagian barat laut. Kemudian membentuk Gunung Pawitran atau kini kita kenal dengan nama Gunung Panganggungan.

Serta bagian utama gunung berada ditengah untuk memancangkan Pulau Jawa. Bagian inilah yang kita kenal dengan Gunung Semeru. Bersemayam disana, Dewa Shiwa.

Bagi agama Hindu sendiri, Gunung Semeru memiliki makna yang mendalam. Mereka percaya bahwa Gunung Semeru merupakan tempat bersemayam dewa-dewa. Dan Gunung Semeru merupakan sarana penghubung antara dunia manusia dan kahyangan.

Masyarakat Bali mempercayai bahwa Gunung Semeru adalah Bapak dari Gunung Agung. Upacara pemberian sesaji kepada Para Dewa masih berjalan hingga saat ini. 

ADVERTISEMENT

GULIR UNTUK LANJUT BACA

Uniknya, upacara ini berselang setiap 8-12 tahun sekali. Dan hanya orang yang menerima suara gaib dari Gunung Mahameru yang melakukan upacara tersebut.

Masyarakat Bali, sering melakukan kunjungan untuk mendapatkan Tirta Suci ke Daerah Gua Widodaren. (ito)

Komentar

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

Jangan Lewatkan

Fantastis, Segini Peputaran Transaksi di Jakarta Selama Momen Nataru

Fantastis, Segini Peputaran Transaksi di Jakarta Selama Momen Nataru

Gubernur DKI Jakarta, Pramono Anung mengatakan gelaran Jakarta Festive Wonder 2025 sukses meningkatkan perputaran ekonomi di Jakarta.
Prabowo Targetkan Pembangunan Ratusan Sekolah dalam Kurun Waktu 4 Tahun

Prabowo Targetkan Pembangunan Ratusan Sekolah dalam Kurun Waktu 4 Tahun

Pemerintah Indonesia terus menggenjot penambahan fasilitas pendidikan diseluruh penjuru wilayah.
Geger! Pedagang Cilok Luka-luka Usai Dianiaya di Kembangan

Geger! Pedagang Cilok Luka-luka Usai Dianiaya di Kembangan

Seorang pria yang merupakan pedagang cilok mengalami luka-luka usai menjadi korban penganiayaan di Jalan Basmol Raya, Kembangan, Jakarta Barat, Senin (13/1/2026).
Kasus Korupsi Kuota Haji, Petinggi PBNU Diduga Terima Uang

Kasus Korupsi Kuota Haji, Petinggi PBNU Diduga Terima Uang

Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) melakukan pemeriksaan terhadap Ketua Bidang Ekonomi Pengurus Besar Nahdatul Ulama (PBNU) Aizzudin Abdurrahman terkait kasus dugaan korupsi kuota haji 2024.
Michael Carrick Kembali ke Old Trafford, Manchester United Masuki Era Interim

Michael Carrick Kembali ke Old Trafford, Manchester United Masuki Era Interim

Manchester United dikabarkan semakin dekat menunjuk Michael Carrick sebagai manajer interim hingga akhir musim.
Pria Tewas Bersimbah Darah di TPU Kota Bekasi, Polisi Ungkap Sosok Pelakunya

Pria Tewas Bersimbah Darah di TPU Kota Bekasi, Polisi Ungkap Sosok Pelakunya

Polda Metro Jaya menangkap pelaku pembunuhan pria berinisial MDTWS (25) yang ditemukan tewas di tempat pemakaman umum (TPU) Jatisampurna, Kota Bekasi, Jawa Barat, pada Minggu (11/1/2026).

Trending

Michael Carrick Kembali ke Old Trafford, Manchester United Masuki Era Interim

Michael Carrick Kembali ke Old Trafford, Manchester United Masuki Era Interim

Manchester United dikabarkan semakin dekat menunjuk Michael Carrick sebagai manajer interim hingga akhir musim.
Pria Tewas Bersimbah Darah di TPU Kota Bekasi, Polisi Ungkap Sosok Pelakunya

Pria Tewas Bersimbah Darah di TPU Kota Bekasi, Polisi Ungkap Sosok Pelakunya

Polda Metro Jaya menangkap pelaku pembunuhan pria berinisial MDTWS (25) yang ditemukan tewas di tempat pemakaman umum (TPU) Jatisampurna, Kota Bekasi, Jawa Barat, pada Minggu (11/1/2026).
Belum usai Euforia Persib Menang Atas Persija, Maung Bandung Dapat Kabar Buruk dari Situasi Federico Barba

Belum usai Euforia Persib Menang Atas Persija, Maung Bandung Dapat Kabar Buruk dari Situasi Federico Barba

Persib Bandung meraih kabar kurang menyenangkan dari Federico Barba usai menumbangkan Persija Jakarta. Bek asal Italia itu kini dikabarkan menjadi incaran tiga klub Serie B.
Juventus Beri Pukulan Telak kepada Emil Audero, Luciano Spalletti Justru Sampaikan Pernyataan Mengejutkan

Juventus Beri Pukulan Telak kepada Emil Audero, Luciano Spalletti Justru Sampaikan Pernyataan Mengejutkan

Pelatih Juventus, Luciano Spalletti, menyampaikan pernyataan mengejutkan setelah menang telak dengan skor 5-0 atas Cremonese. Kiper Timnas Indonesia, Emil Audero, menjadi korbannya.
Rezeki Datang Bertubi-tubi! Kondisi Finansial Zodiak 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Rezeki Datang Bertubi-tubi! Kondisi Finansial Zodiak 14 Januari 2026: Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo

Berikut ramalan kondisi finansial zodiak pada 14 Januari 2026 untuk enam zodiak pertama, Aries, Taurus, Gemini, Cancer, Leo, dan Virgo.
Siapa Sih Kelly di Buku Broken Strings Aurelie Moeremans? Sosoknya Bikin Pembaca Emosi dan Kini Minta Maaf

Siapa Sih Kelly di Buku Broken Strings Aurelie Moeremans? Sosoknya Bikin Pembaca Emosi dan Kini Minta Maaf

Aurelie Moeremans menghadirkan sosok Kelly yang memberikan nomornya kepada Bobby di buku Broken Strings. Aurelie mengungkapkan sahabatnya sudah minta maaf.
Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto

Kekayaan Timothy Ronald Disorot Usai Terseret Dugaan Penipuan, Ini Sumber Pundi-Pundi Sang Raja Kripto

Kekayaan Timothy Ronald disorot usai terseret dugaan penipuan trading kripto. Ini sumber pundi-pundi Raja Kripto Indonesia.
Selengkapnya

Viral

ADVERTISEMENT