Jakarta, tvOnenews.com - Wakil Presiden (Wapres) Ma’ruf Amin akan bertemu tiga bakal cawapres 2024 pada Senin, 6 November 2023 mendatang. Pertemuan tersebut digelar di Istana Wapres, Jakarta Pusat.
Juru Bicara (Jubir) Wapres Masduki Baidlowi mengungkapkan agenda pertemuan akan digelar sambil makan siang.
“Direncanakan Wakil Presiden akan menerima ketiga Bacawapres pada hari Senin dan akan makan siang bersama di Istana Wapres,” kata Masduki dalam keterangan resmi, Kamis (2/11/2023).
Dia menjelaskan topik yang akan dibahas dalam bertemuan tersebut adalah terkait upaya menciptakan suasana damai dan kompetisi sehat di Pemilu 2024.
“Kompetisi boleh, tapi jangan sampai menciptakan suasana pembelahan di masyarakat, dan itu adalah upaya yang baik, sekaligus silaturahim,” jelasnya.
“Bagaimana kita berkompetisi, berdemokrasi, tetapi semuanya dengan suasana yang dingin. Berkompetisi oke, tetapi suasana dingin, kira-kira seperti itu targetnya,” tambah Masduki.
Adapun pertemuan tiga bakal cawapres bersama Ma’ruf Amin ini sedianya direncanakan pada 30 Oktober 2023 di lokasi berbeda. Namun, pertemuan ditunda pekan depan karena masing-masing pihak sudah memiliki agenda.
“Kemudian Presiden menyelenggarakan terlebih dahulu dan Wakil Presiden menyelenggarakan kemudian,” ujar Masduki.
Dia mengatakan pada tanggal tersebut Ma’ruf Amin juga ada kunjungan ke Jambi. Oleh karena itu, pertemuan kembali direncanakan pada 1 November 2023, tetapi kembali batal.
“Dan juga waktu itu wapres ada kunjungan ke Jambi, bahkan hakikatnya yang diinginkan pertemuan berlangsung pada hari ini sebenarnya, tetapi lagi-lagi tidak bisa karena ada beberapa agenda dan kemudian akhirnya diputuskan pada hari Senin, makan siang bersama,” beber Masduki.
Dia menambahkan ketiga bakal cawapres juga sudah dihubungi terkait agenda pertemuan pada 6 November 2023 nanti. Ketiganya menyatakan bersedia hadir.
“Sudah disampaikan ke masing-masing Bacawapres dan ketiga-tiganya sudah oke, sudah terkonfirmasi,” tutupnya. (saa/mii)
Load more