Dia menjelaskan, KIM mendesain proses penetapan capres dan cawapres ini secara mudah dan sederhana.
Setelah dimusyawarahkan tadi malam, tahap selanjutnya adalah pendaftaran di KPU. Ada waktu 2 hari untuk melengkapi seluruh berkas.
"Tidak ada lagi deklarasi. Deklarasinya, ya tadi malam itu. Semua pengurus inti partai KIM hadir lengkap. Deklarasi yang tujuannya sebagai pemberitahuan ke masyarakat sudah tercapai," tuturnya.
Lebih lanjut, ia mengatakan, perwakilan partai-partai di tim pemenangan sudah lengkap. Pembagian tugas juga sudah didelegasikan.
"Semua merasa senang. Kita hanya berharap agar semua pihak menjaga suasana politik tetap teduh. Tidak perlu menebar hoaks. Kalau mau klarifikasi, banyak pihak di KIM yang bisa dimintai keterangan," bebernya.
Seperti diketahui, sebelumnya PAN bersikeras mengajukan nama Menteri BUMN RI Erick Thohir untuk mendampingi Prabowo maju berkonestasi pada Pilpres 2024 mendatang.
Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan mengatakan partainya tetap mengusulkan nama Menteri BUMN Erick Thohir sebagai bakal calon wakil presiden pendamping Prabowo Subianto dalam Pilpres 2024.
Load more