Jakarta, tvOnenews.com - Bakal calon presiden (bacapres) PDI Perjuangan (PDIP) Ganjar Pranowo berbicara soal kesetaraan perempuan dalam politik, sosial, dan budaya.
Melansir akun Instagram resmi Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yakni @ganjar_pranowo menyebut jika pemikiran dengan menjadikan perempuan sebagai kanca wingking atau teman di belakang sudah harus ditinggalkan.
"Kita mulai memiliki kesadaran kolektif bahwa perempuan tidak hanya 'konco wiking' (teman di belakang)," ujar Ganjar Pranowo dalam video yang diunggahnya, Sabtu (29/7/2023).
"Kalau kodratnya itu, ya menyusui bapak tidak bisa menyusui. Kodratnya mentruasi bapak tidak bisa menyusui. Kodratnya mengandung kalau bapak ya enggak bisa. Itulah kelebihan dan keunggulan," tutur Ganjar Pranowo.
"Saya suka enggak terima saya sendiri. Dulu saya juga begitu tapi sekarang begitu dewasa enggak terima," tambahnya.
Kemudian Ganjar Pranowo mencontohkan betapa seorang perempuan memiliki peran yang sangat penting dalam keluarga.
"Nak bapaknya kerja apa?"
"Sopir pak,"
"Ibumu kerja apa?"
"Mboten kerja pak, teng griyo," (enggak kerja pak, di rumah aja)
"Saya tuh tak terima. Kamu tahu engga nak, ibumu di rumah teng griyo tuh ngapain? melahrikanmu, merawat kamu sampai segede ini, bantu keluarga, ngerawat bapakmu, semuanya disiapkan dari pagi sampai dini hari sampai pagi lagi dan itu terus menerus. dan tidak ada sallerinya, gajinya tidak ada, dan tidak diatur. Itulah pekerjaan yang sangat mulai yang tidak pernah tergantikan oleh siapapun," tuturnya.
Sehingga peran konco winking itu kemudian akan bisa didorong untuk menjadi konco yang setara.
"Ada pekerjaan luar biasa di setiap bahu mereka, ada masa depan bangsa yang ditumbuhkan dengan penuh cinta dari tangan mereka," pungkasnya. (muu)
Load more