Dirinya menuding Israel selalu bersikap agresif terhadap semua negara di kawasan Timur Tengah.
Ia juga mengatakan, para pemimpin di Israel adalah orang-orang yang kasar dan suka berperang.
Tak hanya itu, Iravani juga mengatakan bahwa Amerika Serikat (AS) memikul tanggung jawab karena terus mendukung rezim zionis Israel.
Dia mendesak masyarakat internasional dan Dewan Keamanan PBB untuk tidak tinggal diam dalam menghadapi kejahatan keji tersebut.
"Selama hampir 10 bulan, negara-negara tertentu, khususnya AS, telah melindungi Israel dari tanggung jawab apa pun atas pembantaian di Gaza dan kegiatan jahat di kawasan itu," ujarnya.
Lebih lanjut, Iravani mendesak agar Dewan Keamanan PBB segera mengambil langkah untuk mendorong pertanggungjawaban Israel atas serangan yang tak henti-hentinya dilancarkan. (ant/iwh)
Load more