Jakarta, tvOnenews.com - Direktur Eksekutif Studi Demokrasi Rakyat (SDR), Hari Purwanto meminta pemerintah memperketat pengawasan dan perizinan impor beras.
Hal itu dilakukan, kata Hari, guna mencegah penyalahgunaan yang dapat merugikan petani lokal dan konsumen.
"Tentunya harus diusut beras impor di era sebelum pemerintahan Prabowo Subianto. Bisa saja dugaan kecurangan isi beras tersebut terjadi karena diduga ulah pejabat sebelumnya, karena jumlah impor beras medium maupun premium secara besar-besaran terjadi pada era mereka," kata Hari dalam keterangannya, dikutip Sabtu (29/3).
Hari juga menyoroti praktik nakal sejumlah pengusaha yang mengganti beras medium menjadi premium demi keuntungan lebih besar.
Hari meminta Menteri Pertanian untuk membentuk satuan tugas (Satgas) guna mengawasi dan menindak praktik nakal tersebut.
Selain itu, Hari berharao Menteri Pertanian juga melakukan inspeksi mendadak ke gudang-gudang beras milik BUMN maupun swasta.
Load more