LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
News Bola Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Tri Adhianto
Sumber :
  • IST

Pilkada Bekasi, Warga Duren Jaya Dukung Tri Adhianto sebagai Cawalkot Bekasi Setelah Curhat

Warga Duren Jaya Kota Bekasi Timur punya cara untuk tahu visi-misi dan program calon walikota yang akan dipilihnya. Salah satunya, dengan mengundang Tri Adhianto, kandidat nomor urut 3, untuk datang ke kampungnya, Selasa (15/10/2024).

Rabu, 16 Oktober 2024 - 15:37 WIB

Jakarta, tvOnenews.com - Warga Duren Jaya Kota Bekasi Timur punya cara untuk tahu visi-misi dan program calon walikota yang akan dipilihnya. Salah satunya, dengan mengundang Tri Adhianto, kandidat nomor urut 3, untuk datang ke kampungnya, Selasa (15/10/2024).

Di tempat para warga itu tinggal, tepatnya di Jalan Ampera Gang Dukuh Kelurahan Duren Jaya Bekasi Timur, Tri yang populer dengan tagline Bekasi Keren ini dicecar berbagai pertanyaan kritis. Termasuk, aneka curahan hati (curhat) warga tentang berbagai hal. 

Diantara isu yang mengemuka di lokasi acara bertema “Warga Bertanya Pak Tri Menjawab” itu adalah soal sulitnya lapangan kerja, masalah kebersihan, nasib guru honorer, guru ngaji, sampai ke urusan tukang ojek yang menginginkan dapat BPJS Ketenagakerjaan.

Aneka pertanyaan itu muncul, sebagaian dalam bentuk curhatan, karena warga yang hadir juga terdiri dari berbagai latarbelakang dan profesi. Ada yang guru mengaji, petugas kebersihan, ojek online, pengurus Posyandu dan pengurus Karang Taruna.

Baca Juga :

Menurut  Mpok Mia (43 thn), kordinator acara tersebut, apa yang dilakukannya bersama sekitar 100 warga itu didasari keingintahuan mereka terhadap sejumlah program calon walikota. Disamping, tentu saja, dalam rangka mengenal lebih dekat sosok Tri Adhianto

“Alhamdulillah, setelah bertatap muka langsung, bukan hanya saya, tapi seluruh warga mengaku sangat senang dan puas, baik karena kehadirannya, maupun karena seluruh pertanyaan warga dan curhatannya didengar dan direspon baik oleh Pak Tri,” katanya. 

Respons senada disampaikan Ridwan (37 thn), warga yang tinggal di RT 05. Dalam penilaiannya, Tri Adhianto itu ternyata sosok pemimpin yang bukan saja pintar dan cerdas, juga orang yang sangat sederhana, merakyat, santun dan peduli.

Atas dasar sejumlah penilaian itulah, kata Ridwan, seluruh warga Duren Jaya, langsung menyatakan dukungannya kepada Tri Adhianto sebagai walikota Bekasi. Karena seluruh syarat utama untuk menjadi pemimpin di Kota Bekasi sudah terpenuhi. 

Sementara itu, Tri Adhianto yang dihubungi sejumlah awak media usai acara mengaku sangat terharu atas dukungan spontan warga kepada dirinya. Termasuk, sangat senang bisa mendengar aneka curhatan warga. Hal ini penting untuk dijadikan bahan kebijakan saat terpilih nanti.

“Jujur, saya senang sekali diundang warga ke sini. Apalagi, saya merasa dapat tambahan amunisi saat warga menghujani saya berbagai pertanyaan kritis. Termasuk, aneka curhatannya. Ini sangat penting untuk saya ketahui,” katanya.

Namun begitu, kata Tri, yang jauh lebih penting dari itu adalah kesungguhan dirinya menjadikan semua yang ditanyakan, dicurhatkan dan dipesankan warga sebagai amanah yang harus dijaga. Dan tak boleh dikhianati.

Pada akhir acara tersebut, Tri juga diundang untuk makan bersama beralasakan daun pisang. Dari raut wajahnya, Tri tampak menikmati saat nasi liwet yang sudah berada didepannya itu langsung disantap.

Sebagai bentuk penghormatan kepada yang lebih tua, Tri juga mendekati dua orang lansia berusia sekitar 80 tahunan untuk diambilkan nasi dan secara simbolis menyuapinya dengan penuh kasih sayang. Salah satunya bernama Iroh (86 thn).

“Saya merasa tidak afdhol makan disini, jika ada seorang Ibu  tua tanpa saya ajak dulu untuk makan. Buat saya, Mak Iroh adalah sama seperti Ibu saya sebagai sosok yang harus dihormati dan disayangi. Beliau adalah wanita hebat yang sampai datang kesini hanya ingin ketemu saya,” ungkapnya. (ebs)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Cegah Kecurangan Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta 2024, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Kerahkan Partai Koalisi

Cegah Kecurangan Rekapitulasi Suara Pilkada Jakarta 2024, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Kerahkan Partai Koalisi

Kabar menyudutkan kubu pasangan Pilkada Jakarta 2024 yakni Ridwan Kamil - Suswono (RIDO) mencuat pada sejumlah paltform media sosial.
Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024

Minim Partisipasi, Kubu Ridwan Kamil - Suswono Tuding 'Serangan Fajar' di Pilkada Jakarta 2024
Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian menanggapi kasus polisi tembak polisi yang kembali terjadi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat. Penggunaan senjata api...
Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Selasa (5/11/2024) tak terasa sudah empat hari jemaah Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata berada di Madinah. Masih betah rasanya berlama-lama tinggal di kotanya -
Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari menunggu jamaah datang ke masjid diselingi dengan sholawatan setelah adzan hingga sebelum iqamah, memangnya boleh? Buya Yahya berikan penjelasannya
Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara kenaikan pangkat terhadap 26 Perwira Tinggi (Pati) Polri. Acara ini digelar di Gedung Rupatama Mabes Polri pada Jumat (29/11/2024).
Trending
Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Buntut Polisi Tembak Polisi, Kapolres Sukabumi AKBP Samian Ultimatum Anggotanya: Senjata Api Itu Juga Dilarang...

Kapolres Sukabumi, AKBP Samian menanggapi kasus polisi tembak polisi yang kembali terjadi di Polres Solok Selatan, Sumatera Barat. Penggunaan senjata api...
Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Jemaah Elharamain Wisata Difasilitasi 3x Umroh Dibimbing Muthowif Berpengalaman

Selasa (5/11/2024) tak terasa sudah empat hari jemaah Umroh plus Aqsa Elharamain Wisata berada di Madinah. Masih betah rasanya berlama-lama tinggal di kotanya -
Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari Menunggu Iqamah, Bolehkah Mengisi Waktu Sambil Sholawatan? Ternyata Buya Yahya Bilang Justru Sebaiknya…

Sembari menunggu jamaah datang ke masjid diselingi dengan sholawatan setelah adzan hingga sebelum iqamah, memangnya boleh? Buya Yahya berikan penjelasannya
Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Pimpin Upacara Kenaikan 26 Pangkat, Ini Pesan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memimpin upacara kenaikan pangkat terhadap 26 Perwira Tinggi (Pati) Polri. Acara ini digelar di Gedung Rupatama Mabes Polri pada Jumat (29/11/2024).
Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Dua Pemain Keturunan Ini Berharap Segera Naturalisasi, PSSI harus 'Gercep' Kalau Tidak Mau Diambil Timnas Belanda..

Bocoran nama-nama pemain keturunan yang masuk list PSSI untuk dinaturalisasi agar bisa memperkuat Timnas Indonesia PSSI harus gercep kalau tidak diambil Belanda
Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir Full Senyum Usai FIFA Beri Kabar Baik untuk Timnas Indonesia, Begini Katanya...

Ketum PSSI Erick Thohir full senyum usai FIFA beri kabar baik terkait timnas Indonesia. Diketahui, Indonesia kini miliki 1.135,11 poin, atau tambah 16,24 poin.
Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan Jujur Erick Thohir ke Media Italia Bikin Media Vietnam Heboh, Sebut Timnas Indonesia saat Ini Masih...

Omongan jujur Erick Thohir kepada media Italia ternyata membuat media Vietnam heboh, Erick Thohir berbicara soal Timnas Indonesia dan potensi di masa depan.
Selengkapnya
Viral