LIVESTREAM
img_title
Tutup Menu
Daerah Sulawesi Sumatera Jabar Banten Jateng DI Yogya Jatim Bali
Di kondisi ekonomi yang serba tidak menentu seperti sekarang ini, investor diharuskan untuk lebih cermat dalam memilih instrumen investasi.
Sumber :
  • Istimewa

5 Bukti Investasi Emas Pilihan Terbaik untuk Capai Tujuan Jangka Panjang

Di kondisi ekonomi yang serba tidak menentu seperti sekarang ini, investor diharuskan untuk lebih cermat dalam memilih instrumen investasi.

Selasa, 25 Juni 2024 - 11:45 WIB

tvOnenews.com - Di kondisi ekonomi yang serba tidak menentu seperti sekarang ini, investor diharuskan untuk lebih cermat dalam memilih instrumen investasi. Terlebih jika berinvestasi untuk mencapai tujuan jangka panjang, salah menentukan pilihan instrumen investasi berisiko membuat rencana keuangan tak kunjung tercapai. Bahkan, risiko merugi bukan hal yang mustahil untuk terjadi ketika keliru menempatkan aset investasi.

Pada dasarnya, setiap instrumen investasi memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri yang perlu disesuaikan kebutuhan serta tujuan investor. Tapi, untuk tujuan jangka panjang, ada satu instrumen investasi yang dari sejak lama dikenal mampu memberi potensi keuntungan menjanjikan. Instrumen investasi tersebut adalah emas di mana harganya cenderung terus meningkat seiring waktu dengan stabil dan menjanjikan, meski di kondisi ekonomi yang bergejolak sekalipun. 

Faktanya, ada banyak hal yang membuktikan jika investasi emas memang cocok untuk tujuan jangka panjang bagi hampir semua kalangan masyarakat. Untuk mengetahuinya lebih lanjut, berikut 5 bukti investasi emas merupakan pilihan investasi jangka panjang yang ideal. 
1.Tren Kenaikan Harga Menjanjikan
Jika melihat pergerakan harga emas dalam kurun waktu 10 tahun atau bahkan 20 tahun ke belakang, Anda akan menyadari jika ada tren kenaikan yang cukup signifikan. Bahkan, dibanding dengan tahun lalu, harga emas pasti mengalami pertumbuhan yang tergolong menjanjikan. 

Hal tersebut menjadi bukti jika emas memang mempunyai kenaikan harga yang stabil dan cenderung terus terjadi seiring waktu. Pertumbuhan harga tersebut juga menjadikan emas sebagai instrumen investasi favorit banyak orang untuk jangka panjang, khususnya bagi masyarakat Indonesia. 

Baca Juga :

Walaupun tetap ada fluktuasi di mana harga emas mengalami penurunan, tapi nyaris tidak pernah terjadi harga emas anjlok secara drastis. Hal tersebut menjadi bukti jika investasi emas memang aman dipilih untuk tujuan jangka panjang karena minim risiko kerugian. 

2.Nilai Kuat dan Tak Rentan Bergejolak
Selain itu, pergerakan harga emas juga secara umum tak terlalu mudah dipengaruhi oleh gejolak dunia. Contoh nyatanya adalah saat pandemi virus COVID-19 lalu, banyak instrumen investasi seperti reksa dana dan saham mengalami penurunan nilai cukup tajam. Tapi, jika melihat pada emas, harganya tetap cenderung stabil dan terus bertahan di angka lebih dari 1 juta rupiah per gramnya. 

Contoh lain ketika terjadi perang dagang antara Tiongkok dan Amerika Serikat beberapa waktu lalu, harga emas tetap kuat di kisaran yang masuk akal. Karena alasan ini kenapa investasi emas bisa dijadikan pilihan untuk jangka panjang sebab minim risiko penurunan harga secara signifikan hingga merugi besar.
 
3.Penyimpanan Mudah untuk Jangka Panjang
Selain itu, penyimpanan emas dalam bentuk fisik juga sangat mudah dilakukan dalam jangka panjang. Hal ini dikarenakan logam mulia tersebut akan terus awet meski telah disimpan selama puluhan tahun sekalipun. Emas juga memiliki ketahanan terhadap proses oksidasi dan korosi yang membuatnya tidak bisa berkarat. 
Yang terpenting, simpan emas di tempat yang aman agar terhindar dari risiko pencurian dan kehilangan. Biasanya, investor emas menyiasati risiko tersebut dengan berinvestasi di platform investasi emas online yang saat ini mudah untuk ditemui. Selayaknya menabung, Anda hanya perlu membeli emas secara digital di platform tersebut dan melihat pertumbuhan harganya seiring waktu tanpa harus repot menyimpannya sendiri dalam bentuk fisik. 

4.Likuiditas Terjamin dan Mudah Dicairkan
Jika melihat instrumen investasi lain seperti deposito, reksa dana, saham, atau obligasi, investor membutuhkan beberapa waktu untuk bisa mencairkannya sebagai uang tunai. Deposito dan obligasi misalnya, produk tersebut hanya bisa dicairkan ketika sudah jatuh tempo agar tak terkena denda atau penalti. Pun reksa dana atau saham membutuhkan waktu beberapa hari agar bisa dilikuidasi menjadi dana tunai.

Pada investasi emas, proses likuidasi yang memakan waktu tersebut tidak akan Anda alami. Emas bisa langsung dijual di harga pasar yang berlaku. Dengan begitu, Anda bisa sekaligus menjadikan investasi emas sebagai dana darurat selain untuk meraih tujuan keuangan jangka panjang. 

5.Investasi Emas Terus Berinovasi Sesuai Zaman
Bukti terakhir kenapa emas cocok dijadikan instrumen investasi jangka panjang adalah sifatnya yang tak lekang oleh waktu. Investasi emas bahkan terus diinovasikan menyesuaikan perkembangan zaman, seperti munculnya layanan investasi emas online, tabungan emas, dan sebagainya. 

Melalui layanan tersebut, Anda bisa dengan lebih mudah dan praktis berinvestasi emas secara online cukup dengan menyetorkan dana yang nantinya dikonversi ke nilai emas asli. Kemudian, nilai uang tersebut akan tercatat pada saldo tabungan dan turut bertambah seiring pertumbuhan harga emas di pasaran. 

Pilih Investasi Emas Murni dan Beli di Tempat Terpercaya untuk Maksimalkan Hasilnya
Dari penjelasan di atas, bisa dipahami jika emas memang layak untuk dijadikan pilihan investasi jangka panjang. Yang terpenting, pilih emas murni 24 karat dan beli di tempat terpercaya agar pertumbuhan nilai investasi optimal serta jauh dari risiko penipuan. Rencana investasi jangka panjang pun bisa lebih mungkin diraih dari instrumen ini.
(chm)

Komentar
Berita Terkait
Topik Terkait
Saksikan Juga
Jangan Lewatkan
Di Rumah Anda Banyak Tikus? Tolong Waspada karena itu Tanda-Tanda Bahaya Kata Habib Ali Zaenal Abidin Al Hamid, sebab Binatang itu...

Di Rumah Anda Banyak Tikus? Tolong Waspada karena itu Tanda-Tanda Bahaya Kata Habib Ali Zaenal Abidin Al Hamid, sebab Binatang itu...

Di rumah Anda banyak tikus, tolong waspada karena hal itu tanda-tanda bahaya kata Habib Ali Zaenal Abidin Al Hamid, sebab tikus binatang yang...
Anggota DPRD Lampung Tengah Tembak Warga Hingga Tewas, Polisi Ungkap Kronologinya, Ternyata Ada Faktor Ini...

Anggota DPRD Lampung Tengah Tembak Warga Hingga Tewas, Polisi Ungkap Kronologinya, Ternyata Ada Faktor Ini...

Seorang warga Dusun 1 Mataram Ilir, Kecamatan Seputih Surabaya, Lampung Tengah, Lampung beridentitas Salam tewas seketika usai tertembak di bagian kepalanya.
Omongan Jujur Shin Tae-yong Setelah Akui Tak Dapatkan Tawaran Dari Korea Selatan

Omongan Jujur Shin Tae-yong Setelah Akui Tak Dapatkan Tawaran Dari Korea Selatan

KFA telah menunjuk pelatih Ulsan Hyundai, Hong Myung-bo sebagai pelatih Korea Selatan setelah lima bulan melakukan pencarian.
Terbongkar! 10 Rahasia Badan Intelijen AS Cegah HP Diretas dan Rekening Pribadi Dikuras Hacker, Pengguna Android dan iPhone Wajib Paham

Terbongkar! 10 Rahasia Badan Intelijen AS Cegah HP Diretas dan Rekening Pribadi Dikuras Hacker, Pengguna Android dan iPhone Wajib Paham

Sebuah laporan dari Badan Keamanan Nasional Amerika Serikat / National Security Agency (NSA), memberikan tips rahasia agar kita bisa meminimalisir peretasan HP.
Mulai Malam Nanti Baca Surah Pendek ini Sebelum Tidur, Kata Syekh Ali Jaber Jadi Amalan Doa Terhindar dari Siksa Kubur

Mulai Malam Nanti Baca Surah Pendek ini Sebelum Tidur, Kata Syekh Ali Jaber Jadi Amalan Doa Terhindar dari Siksa Kubur

Almarhum Syekh Ali Jaber pernah mengungkap amalan doa dibaca sebelum tidur bisa mengamalkan surah pendek ini yang tercantum di dalam Al-Quran. Simak di sini!
Tak Banyak Bicara di Praperadilan, Polda Jabar Cuma Butuh 12 Halaman Tolak Gugatan Pengacara Pegi

Tak Banyak Bicara di Praperadilan, Polda Jabar Cuma Butuh 12 Halaman Tolak Gugatan Pengacara Pegi

Dalil gugatan pengacara Pegi Setiawan di kasus Vina Cirebon di sidang Praperadilan di PN Bandung ditolak oleh tim hukum Polda Jawa Barat (Jabar).
Trending
Singgung Irjen Suharyono Sebagai Pelaku Pembunuhan Karakter Terkait Kasus Kematian Afif Maulana, LBH Padang : Jangan Hanya Berani ke Rakyat Kecil!

Singgung Irjen Suharyono Sebagai Pelaku Pembunuhan Karakter Terkait Kasus Kematian Afif Maulana, LBH Padang : Jangan Hanya Berani ke Rakyat Kecil!

Kontroversi kasus kematian pelajar SMP asal Padang, Sumbar yakni Afif Maulana terus menyita perhatian publik dengan tuduhan penyiksaan oleh anggota polisi.
Kapolda Sumbar Tetap Ngotot Afif Tewas karena Lompat ke Sungai, LBH Padang Balas Bukti

Kapolda Sumbar Tetap Ngotot Afif Tewas karena Lompat ke Sungai, LBH Padang Balas Bukti

Lagi-lagi Kapolda Sumbar Irjen Suharyono tetap ngotot Afif Maulana (13) tewas karena melompat ke sungai. Namun hal itu dipatahkan LBH Padang dengan bukti
Shin Tae-yong Masih Tak Menyangka Korea Selatan Gagal Lolos ke Olimpiade Karena Timnas Indonesia U-23

Shin Tae-yong Masih Tak Menyangka Korea Selatan Gagal Lolos ke Olimpiade Karena Timnas Indonesia U-23

Timnas Indonesia U-23 menyingkirkan Korea Selatan di babak perempat final Piala Asia U-23 dari adu penalti.
Terbongkar! 10 Rahasia Badan Intelijen AS Cegah HP Diretas dan Rekening Pribadi Dikuras Hacker, Pengguna Android dan iPhone Wajib Paham

Terbongkar! 10 Rahasia Badan Intelijen AS Cegah HP Diretas dan Rekening Pribadi Dikuras Hacker, Pengguna Android dan iPhone Wajib Paham

Sebuah laporan dari Badan Keamanan Nasional Amerika Serikat / National Security Agency (NSA), memberikan tips rahasia agar kita bisa meminimalisir peretasan HP.
Tak Banyak Bicara di Praperadilan, Polda Jabar Cuma Butuh 12 Halaman Tolak Gugatan Pengacara Pegi

Tak Banyak Bicara di Praperadilan, Polda Jabar Cuma Butuh 12 Halaman Tolak Gugatan Pengacara Pegi

Dalil gugatan pengacara Pegi Setiawan di kasus Vina Cirebon di sidang Praperadilan di PN Bandung ditolak oleh tim hukum Polda Jawa Barat (Jabar).
Omongan Jujur Shin Tae-yong Setelah Akui Tak Dapatkan Tawaran Dari Korea Selatan

Omongan Jujur Shin Tae-yong Setelah Akui Tak Dapatkan Tawaran Dari Korea Selatan

KFA telah menunjuk pelatih Ulsan Hyundai, Hong Myung-bo sebagai pelatih Korea Selatan setelah lima bulan melakukan pencarian.
Mulai Malam Nanti Baca Surah Pendek ini Sebelum Tidur, Kata Syekh Ali Jaber Jadi Amalan Doa Terhindar dari Siksa Kubur

Mulai Malam Nanti Baca Surah Pendek ini Sebelum Tidur, Kata Syekh Ali Jaber Jadi Amalan Doa Terhindar dari Siksa Kubur

Almarhum Syekh Ali Jaber pernah mengungkap amalan doa dibaca sebelum tidur bisa mengamalkan surah pendek ini yang tercantum di dalam Al-Quran. Simak di sini!
Selengkapnya