Mobil HRV Terbakar Hangus di Depan SPBU Tomang, Kerugian Ditaksir Rp200 Juta
- Istimewa
Jakarta, tvOnenews.com - Kebakaran menghanguskan mobil HRV di depan SPBU Shell, Jalan Kyai Tapa No. 261, Tomang, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Minggu (31/3/2024) malam.
Â
Kasudin Gulkarmat Jakarta Pusat, Asril Rizal melaporkam dalam keterangannya bahwa kebakaran itu diduga karena korsleting listrik pada mobil tersebut.
Â
"Diduga terjadi korsleting listrik dari ruang mesin mobil menjadi pemicu kebakaran," kata dia.
Â
Dia menuturkan pemilik kendaraan mobil HRV dengan nomor polisi B 1324 UMB, Kendrick awalnya tak mengetahui adanya kepulan asap dari mesin.
Â
Menurutnya, sang pemilik berhasil selamat seusai mendapat teguran dari masyarakat yang melintas jalan tersebut.
Â
"Pemilik mengetahui setelah diberikan informasi oleh pengguna jalan kalau mobil mengeluarkan asap dari ruang mesin," jelasnya.
Â
Selain itu, Rizal menuturkan pihaknya mendapat informasi tersebut pukul 22.16 WIB. Lalu, dia menyampaikan satu unit light pressure, sudin, dan 4 orang mengatasi kebakaran tersebut.
Â
Dia menuturkan api bisa selesai dipadamkan sekira pukul 22.38 WIB.
Â
Dalam kebakaran tersebut tidak ada korban jiwa, tetapi kerugian ditaksir mencapai Rp200 juta.(lpk)
Load more