Jakarta - Seekor ular sanca sepanjang 3 meter bersembunyi di atap rumah Chairunnisa, warga Jalan Mayjen Sutoyo RT 10 RW 6 Kelurahan Cawang, Kecamatan Kramat Jati, Jakarta Timur. Karena tidak tenang, wanita itu meminta bantuan petugas Dinas Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan (Gulkarmat) DKI Jakarta, Kamis (16/12/2021) pukul 03.00 WIB.
Petugas tarik ular yang sembunyi di plafon rumah
Empat orang petugas Dinas Gulkarmat datang ke rumah Chairunnisa sekitar lima menit setelah menerima laporan. Mereka langsung mengecek atap rumah korban, meneranginya dengan senter. Benar saja, petugas menemukan binatang melata berukuran besar itu tengah melingkar di atas plafon.
Dua petugas mencoba menarik ekor ular, tetapi reptilia tersebut bertahan sehingga petugas kesulitan. Personel Gulkarmat terus berusaha menariknya sampai plafon kamar ambrol. Saat itulah ular terjatuh dan berusaha kabur.
Petugas #DamkarDKI Sektor Kramat Jati mengevakuasi seekor ular sanca pada dini hari sekitar pukul 03:08 WIB di rumah salah seorang warga yg terletak di Jl. Mayjen Sutoyo RT 6/10, Kel. Cawang, Jaktim (16/12/2021) #JAKI @DKIJakarta @aniesbaswedan @ArizaPatria @dprddkijakarta pic.twitter.com/i40S2E33it
— Pemadam DKI Jakarta (@humasjakfire) December 16, 2021
Tak mudah mengevakuasi binatang yang panjangnya tiga meter itu. Ular kembali mencoba bersembunyi di bawah meja rias.
Dua petugas kembali menarik ekor ular, hingga meja rias terangkat. Sementara kepala ular sudah melewati plafon yang tergantung. Ular mencoba kembali ke tempat persembunyiannya.
Seorang personel menarik kepala ular, satu orang lainnya memegangi ekor. Kerja sama itu membuahkan hasil. Ular berhasil ditangkap dan dikeluarkan dari kamar.
Petugas lantas memasukkan ular tersebut ke dalam karung. Evakuasi ular itu dimulai pukul 03.20 WIB dan dinyatakan selesai dalam 8 menit. (act)
Load more