tvOnenews.com - Cara unik dilakukan relawan pendukung bakal calon Presiden 2024 Ganjar Pranowo, Srikandi Ganjarist (SriGan) dalam memeringati Hari Batik Nasional yang jatuh setiap 2 Oktober.
SriGan yang dipimpin Seraphine Destina Nurani menggelar perempuan batik bersepeda dengan mengusung tema "Orang Bike Baik Pilih #Ganjar Presiden 2024" di Rumah Aspirasi Relawan Ganjar Pranowo Presiden 2024 sekaligus Sekretariat Tim Koordinasi Relawan Pemenangan Pilpres 2024 DPP PDI Perjuangan (TKRPP PDIP), Menteng, Jakarta, Minggu (8/10/23) pagi.
Pembina SriGan sekaligus mantan Kepala Staf TNI Angkatan Udara (KSAU) Marsekal (Purn) Agus Supriatna mengungkapkan alasan mendukung Ganjar Pranowo sebagai Presiden Indonesia 2024. Dalam penilaiannya, Ganjar mempunyai track records yang bagus, mampu menjaga Pancasila dan UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika, serta menjaga Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).
"Misalnya saja pernah menjadi anggota DPR RI dua periode, memimpin Provinsi Jawa Tengah, terlebih mampu bertindak tegas dan menjauhkan dari ancaman intoleransi dan radikalisme," kata personel tim Aerobatik Elang Biru F-16 memeriahkan peringatan Hari Emas (50 tahun) ABRI/TNI, di Jakarta, 5 Oktober 1996, tersebut.
"Jangan sampai kita salah dalam memilih pemimpin. Pak Ganjar mampu melanjutkan pemerintahan Presiden Joko Widodo terutama dalam hal pembangunan nasional, berkesinambungan, mewakili semua elemen bangsa dan tegas. Di tangan pak Ganjar Indonesia akan lebih maju," tutur Marsekal (Purn) Agus Supriatna.
Selain Agus dan Seraphine, hadir pula dalam kesempatan tersebut yaitu Roostien Ilyas (pembina SriGan sekaligus pemerhati perempuan dan anak) serta Tuti Nusandari Roosdiono (Ketua Kebaya Foundation dan anggota Komisi IX DPR RI). Dikatakan Seraphine, Batik sebagai kekayaan seni budaya Indonesia, tidak hanya bernilai seni tinggi, namun juga penuh dengan makna filosofi nilai-nilai luhur bangsa. Batik merupakan karya seni luar biasa yang selama ini menjadi wajah budaya Indonesia.
Terlebih, Batik, dikatakannya lagi, telah diakui organisasi PBB yakni UNESCO sebagai Warisan Kemanusiaan untuk Budaya Lisan dan Nonbendawi pada 2 Oktober 2009. Sedangkan rute yang ditempuh, yaitu dimulai dari Rumah Aspirasi lalu masuk ke dalam Jalan Mendut, Jalan Borobudur, Tugu Proklamasi, Jalan Diponegoro, Moh. Yamin, Bunderan HI, Jalan Sudirman, putar balik di Semanggi, turun Semangi, Jalan Sudirman, Bunderan HI, Moh.Yamin dan kembali ke Rumah Aspirasi.
"Semoga masyarakat lebih menghargai, mencintai, melestarikan dan terus mengenalkan Batik. Kami mengombinasikannya dengan kegemaran anggota bersepeda yang juga masih bagian gari SriGan," katanya.
"SriGan akan selalu berbuat untuk masyarakat, semangat dan fokus dalam mendukung dan memenangkan Ganjar Pranowo sebagai Presiden 2024, menjalankan program perempuan dan anak, berbagai kegiatan sosial, potong rambut gratis, suntik vitamin c gratis, hingga menyebarkan informasi tentang kebaikan dan kinerja Ganjar Pranowo selama ini," pungkasnya.
Load more