Ia menjelaskan, tim langsung digerakkan untuk mengaktifkan semua alat pemadam api dan hidran kemudian menghubungi dinas pemadam kebakaran setelah kebakaran terjadi.
"Kami lakukan secara prosedur sehingga diharapkan memang tidak panik, itu ada kodenya. Namanya kode merah. Memang yang tahu adalah petugas yang berfungsi, agar pasien tenang, karena kalau tidak tenang semua berebut, itu lebih berisiko," katanya.
"Makanya kemarin saya bersyukur. Jadi, pelan-pelan dievakuasi, jadi tidak ada rebutan tidak ada yang cedera, tidak ada yang jatuh," ia menambahkan.
Lies mengatakan bahwa para petugas dan pasien baru masuk kembali ke ruangan rumah sakit setelah kebakaran dipadamkan dan petugas menyampaikan kode aman.
"Jam 00.45 pasien sudah dapat masuk. Sekarang sudah normal," katanya.
Dia mengatakan bahwa kebakaran tidak sampai menimbulkan korban.
"Aman. Tidak ada korban jiwa, tidak ada korban yang lain... Kami sudah dipandu oleh petugas terlatih," katanya.
Load more