Jakarta, tvOnenews.com - Kebakaran gudang tripleks yang terletak di Jalan Pahlawan Revolusi yang terjadi pada Selasa (30/5/2023) malam tadi hingga Rabu (31/5/2023) pagi masih dilakukan pemadaman.
Diduga titik api masih belum bisa dipadamkan karena banyaknya material kayu di dalam gudang.
Petugas Damkar masih berupaya padamkan kebakaran gudang tripleks di Duren Sawit. Dok: Rohaimi-tvOne
Lebih dari 5 unit mobil pemadam kebakaran masih melakukan pemadaman dengan mengambil air dari aliran sungai Banjir Kanal Timur (BKT).
Imbasnya, arus lalu lintas dari arah Pulogadung yang akan menuju Kampung Melayu, Kalimalang, Pondok Kopi dan Tebet macet total.
Sebelumnya, pada Selasa (30/5/2023) malam sekitar pukul 20.30 WIB sebuah gudang tripleks yang terletak di Jalan Pahlawan Revolusi, Pondok Bambu, Duren Sawit, Jakarta Timur terbakar.
Load more