news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Pembalap Veda Ega Pratama.
Sumber :
  • Instagram/@veda_54

Daftar Lengkap Susunan Rider Moto3 2026: Tahun Pertama Veda Ega Pratama Bersama Honda Team Asia

Indonesia akan memiliki dua wakil di MotoGP musim depan setelah Veda Ega Pratama dipastikan turun pada Moto3 2026.
Kamis, 20 November 2025 - 21:32 WIB
Editor :

tvOnenews.com - Indonesia akan memiliki dua wakil di MotoGP musim depan setelah Veda Ega Pratama dipastikan turun pada Moto3 2026.

Tampil gemilang sepanjang Red Bull Rookies Cup 2025, Veda Ega Pratama diikat oleh Honda Team Asia untuk bertarung di Moto3 2026 mendatang.

Di Honda Team Asia, Veda Ega Pratama akan berpasangan dengan rider asal Jepang, Zen Mitani.

Zen Mitani dan Veda Ega Pratama
Sumber :
  • X/Honda Team Asia

 

Honda Team Asia mempercayakan satu kursi kosong pembalap pasca Taiyo Furusato yang promosi ke Moto2 mendampingi rider Indonesia lainnya, Mario Aji.

Selain Veda Ega, juara Red Bull Rookies Cup 2024, Alvaro Carpe, dipastikan juga promosi ke Moto3 untuk musim 2026.

Alvaro akan membela Red Bull KTM Ajo. Sementara lulusan Red Bull Rookies lainnya,  Valentin Perrone, akan membela Red Bull KTM Tech 3.

Pembalap Maximo Quiles juga dipastikan bergabung dengan Aspar Team. Sedangkan David Munoz telah memastikan diri berlabuh ke Liqui Moly Intact GP.

Saat ini MLav Racing, SIC58 Squadra Corse, dan CIP Green Power masih belum menentukan satu pembalap utama setelah resmi menunjuk satu slot pembalap utama.

Susunan Rider Moto3 2026:

Aspar Team
Maximo Quiles
Marco Morelli

Leopard Racing
Guido Pini
Adrian Fernandez

Liqui Moly Intact GP
David Munoz
David Almansa

MLAv Racing
Joel Kelso

Red Bull KTM Tech3
Valentin Perrone
Rico Salmela

Red Bull KTM Ajo
Alvaro Carpe
Brian Uriarte

LEVELUP - MTA
Joel Esteban
Matteo Bertelle

MSI Racing Team
Ryusei Yamanaka
Hakim Danish

SIC58 Squadra Corse
Casey O'Gorman

CIP Green Power
Adrian Cruces

Honda Team Asia
Veda Ega Pratama
Zen Mitani

Snipers Team
Nicola Carraro
Jesus Rios

(ant/akg)

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

05:01
05:20
03:42
28:51
12:19
16:55

Viral