Flairene Candrea catatkan hasil mengesankan pada NTT renang menuju SEA Games 2019..
Sumber :
  • prsi

Flairene Lampaui Catatan Perak Renang SEA Games 2019

Sabtu, 23 April 2022 - 00:05 WIB

Jakarta - Tiga perenang nasional tampil apik pada hari kedua Time Trial Indonesia yang berlangsung di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis, 22 April 2022. Flairene Candrea bahkan mampu melampaui catatan peraih medali perak cabang senang SEA Games 2019.

Hari kedua National Time Trial cabang olahraga senam untuk persiapan SEA Games 2021 menghasilkan perkembangan yang menggembirakan. Para perenang membukukan catatan yang menjanjikan prestasi baik pada gelaran kejuaraan multicabang yang akan berlangsung di Vietnam, Mei 2022.

Pada nomor 100 meter gaya punggung putri, perenang nasional Flairene Candrea mencatat hasil positif dalam dua kesempatan, yakni 01;03,71 detik pada babak penyisihan dan 01;03,97 (final). Flai meraih catatan terbaiknya, sekaligus melewati kecepatan perenang peraih medali perak SEA Games 2019, Chloe Isleta, yakni 01;03,97 detik. Ia bahkan sudah mendekati pemegang medali emas asal Vietnam, Nguyen Thi Anh Vien berenang dengan waktu 01;02,97 detik.

"Catatan Flai ini sudah melewati medali perak dan perunggu pada SEA Games 2019 Filipina," jelas Albert Sutanto, Pelatih Kepala tim nasional renang Indonesia, yang mengatakan, peraih medali emas SEA Games 2019 kemungkina tidak ikut pada gelaran di Vietnam. “Kita lihat nanti bagaimana Flai berjuang di SEA Games 2021.”

"Berenangnya lebih enak pagi dibanding final pada sesi sore. Namun pada intinya catatan waktu saya bertambah baik. SEA Games punya arti penting buat saya, karena jadi kejuaraan internasional pertama saya dan saya akan bertarung sekuat tenaga untuk mempersembahkan yang terbaik," tegas Flairene usai menjalani National Time Trial.  

Pada bagian putra, Farrel Armandio Tangkas juga mencatat waktu terbaiknya 55,59 detik pada nomor 100 meter gaya punggung putra. Catatan Farrel sudah melewati medali perunggu SEA Games 2019 milik rekannya, Siman Sudartawa, yakni 55,68 detik.

Hasil impresif juga tercapai pada nomor 50 meter gaya bebas putri. A.A Istri Kania Ratih mencatat waktu 26,19 detik yang mendekati rekor nasional atas namanya sendiri, yakni 26,17 detik. (raw)

Berita Terkait :
Topik Terkait
Saksikan Juga
03:23
04:46
05:39
03:03
03:29
02:11
Viral