news

Daerah

Bola

Sport

Gaya Hidup

Video

Tvone

Timnas Voli Indonesia saat berlaga melawan Kamboja di leg kedua SEA V League 2025 di Velodrome pada Sabtu (19/7/2025).
Sumber :
  • tvOne/Akmal Gani

Hasil SEA V League 2025: Gulung Kamboja Tanpa Ampun, Timnas Voli Indonesia Belum Terkalahkan di Leg Kedua

Hasil SEA V League 2025, pertandingan antara Timnas Voli Indonesia vs Kamboja pada Sabtu (19/7/2025) di Jakarta International Velodorme.
Sabtu, 19 Juli 2025 - 20:51 WIB
Editor :

tvOnenews.com - Hasil SEA V League 2025, pertandingan antara Timnas Voli Indonesia vs Kamboja pada Sabtu (19/7/2025).

Bermain di Jakarta International Velodorme, Timnas Voli Indonesia berhasil meraih kemenangan ketiganya secara beruntun di SEA V League 2025 leg kedua.

Menghadapi Kamboja, Timnas Voli Indoesia yang masih mengistirhatkan Farhan Halim sukes meraih kemenangan 3-0 (25-21, 25-14 dan 25-22).

Timnas Voli Indonesia saat berlaga melawan Kamboja di leg kedua SEA V League 2025 di Velodrome pada Sabtu (19/7/2025)
Sumber :
  • tvOne/Akmal Gani

 

Jalannya pertandingan

Menurunkan trio Rivan Nurmulki, Boy Arnez dan Fahri Septian, Timnas Voli Indonesia langsung tancap gas di awal set pertama.

Hal tersebut membuat Timnas Vol Indonesia berhasil unggul sejak awal set pertama atas Kamboja.

Keunggulan tersebut bahkan bertahan hingga penghujung set yang pertama.

Timnas Voli Indonesia pun menutup set pertama dengan kemenangan 25-21 atas Kamboja.

Timnas Voli Indonesia kembali mengambil inisiatif serangan di awal set kedua.

Laga Timnas Voli Indonesia Vs Kamboja di leg kedua SEA V League 2025 di Velodrome pada Sabtu (19/7/2025).
Sumber :
  • tvOne/Akmal Gani

 

Cep Indra yabg dipercaya mengusi posisi middlr blocker di set kedua pun tampil impresif.

Rivan Nurmulki cs pun berhasil unggul sejak awal set yang kedua.

Terus menekan Kamboja, Timnas Voli Indonesia berhasil memenangkan set kedua setelah membungkam Kamboja 25-14.

Tampil dominana pada dua set sebelumnya, Rivan Nurmulki cs justru kecolongan di awal set ketiga.

Pemain Timnas Voli Indonesia saat beraksi di laga melawan Kamboja di leg kedua SEA V League 2025.
Sumber :
  • tvOne/Akmal Gani

 

Sempat tertinggal dari Kamboja, anak asuh Jeff Jiang Jie langsung bangkit dan membalikan keadaan.

Berbalik unggul sejak pertengahan set ketiga, Timnas voli Indonesia pun menutup laga dengan kemenamgan.

Kepastian itu didapat setelah mereka sukses merebut set ketiga dengan skor 25-22.

Kemenangan atas Kamboja pun membuat Timnas Voli Indonesia belum terkalahkan di SEA V League 2025 leg kedua ini.

Tambahan tiga poin juga membuat Timnas Voli Indonesia kembali ke puncak klasemen sementara menggeser Thailand.

Berita Terkait

Topik Terkait

Saksikan Juga

02:05
01:27
12:44
15:36
06:26
05:03

Viral