- Antara
Franck Ribery Akan Teken Kontrak Setahun dengan Klub Promosi Serie A
Jakarta - Mantan pemain Bayern Muenchen dan Fiorentina Franck Ribery akan menandatangani kontrak satu tahun dengan klub promosi Serie A Salernitana, menurut laporan Goal pada Senin.
Ribery telah "mengangur" sejak meninggalkan Fiorentina pada akhir musim 2020-21, dengan La Viola memutuskan untuk tidak memperpanjang kontraknya setelah bermain selama dua tahun di Artemio Franchi Stadium.
Pemain sayap berusia 38 tahun itu dirumorkan akan kembali ke Bayern, tetapi sekarang tampaknya dia akan tetap melanjutkan kariernya di kompetisi papan atas Italia.
Salernitana dilaporkan akan memberinya kontrak berdurasi satu tahun. Klub yang berbasis di Campania tersebut juga akan memiliki opsi untuk memperpanjang kontrak Ribery selama satu musim bila mereka berhasil bertahan di Serie A.
Lebih dari 13.000 penggemar diperkirakan akan menyambut pemain asal Prancis itu ke Estadio Arechi saat dia menjadi pemain paling terkenal dalam 102 tahun sejarah klub.
Ribery disambut oleh Direktur Olahraga Salernitana Angelo Fabiani dan Manajer tim Salvatore Avallone setibanya di bandara Capoichino, Napoli. Ribery sangat bersemangat untuk memulai tahap baru dalam kariernya itu, yang penuh trofi, selama lebih dari dua dekade.
Ribery menandatangani kontrak dengan Fiorentina dengan status bebas transfer pada Agustus 2019 setelah meninggalkan Bayern, di mana ia memenangkan sembilan gelar Bundesliga dan Liga Champions serta banyak penghargaan lainnya sambil memantapkan dirinya menjadi salah satu pemain sayap top di sepak bola Eropa.
Mantan pemain timnas Prancis itu tidak mampu mencapai prestasi yang sama saat membela La Viola, tetapi masih berhasil mencatatkan lima gol dan sepuluh assist dalam 51 penampilannya di semua kompetisi untuk klub.
Bila transfernya berjalan lancar, dia akan bergabung dengan rekan satu timnya yang baru pada akhir pekan ini untuk memulai latihan penuh menjelang dimulainya kembali musim 2021-22.
Avallone kalah dalam dua pertandingan pertama mereka sebelum jeda internasional, tetapi kedatangan Ribery bisa mendongkrak moral tim saat bertandang ke Torino pada Minggu (12/9). (prs/ant)